Teco Merasa Kurang Lengkap Tanpa Kehadiran Suporter

Apalagi Bali United bakalan menghadapi Dewa United

Gianyar, IDN Times - Bali United akan menghadapi pemuncak klasemen, Dewa United, pada laga lanjutan Liga 1 Indonesia di Stadion Kapten I Wayan Dipta (Stadion Dipta), Kabupaten Giianyar, Sabtu (29/7/2023).

Namun di tengah kemenangan dua kali beruntun, Bali United masih ada yang terasa kurang. Yaitu minimnya suporter yang datang ke Stadion Dipta, khususnya di tribun utara.

Sepinya tribun utara ini berimbas dari aksi protes yang dilakukan oleh suporter perihal kenaikan harga tiket. Karena harganya memberatkan suporter untuk datang ke stadion.

Baca Juga: Brwa Nouri Hengkang dari Bali United

1. Tribun utara sepi penonton dalam dua pertandingan terakhir

Teco Merasa Kurang Lengkap Tanpa Kehadiran SuporterSuporter Bali United, Northside Boys 12. (Instagram.com/northsideboys12)

Bali United sejauh ini telah melakoni 4 laga dalam Liga 1 Indonesia musim ini. Berbeda seperti musim-musim sebelumnya, dua pertandingan kandang Bali United justru sepi penonton. Tribun utara yang biasanya menjadi lokasi kelompok suporter NSB12 memberikan dukungan, justru sunyi. 

Suporter yang berada di tribun utara terlihat tidak hadir ke stadion dalam dua laga kandang Bali United bertemu PSS Sleman tanggal 1 Juli 2023, dan Madura United FC pada 15 Juli 2023. Pelatih Bali United, Stefano "Teco"Cugurra, berharap dukungan suporter secara langsung ke stadion bisa membantu Serdadu Tridatu meraih hasil positif.  

“Sekarang saat situasi sudah normal, saya pikir waktu stadion penuh dengan suporter sangat bagus. Terpenting suporter yang datang ke stadion bisa menikmati pertandingan dan mendukung langsung tim (Bali United) buat mendapatkan tiga poin kemenangan,” ungkap pelatih kolektor tiga trofi Liga 1 ini, Rabu (26/7/2023).

2. Ketidakhadiran pemain berpengaruh pada motivasi para pemain

Teco Merasa Kurang Lengkap Tanpa Kehadiran SuporterSuporter Bali United, Northside Boys 12. (Instagram.com/northsideboys12)

Bali United dari empat pertandingan terakhir telah meraih dua kemenangan atas Madura United FC pada 15 Juli 2023, dan Arema FC tanggal 21 Juli 2023 di Stadion Kapten Dipta. Hanya saja, kemenangan itu terasa kurang lengkap karena Stadion Dipta tidak penuh dihadiri langsung oleh suporter.

"Ini sangat berdampak bagi motivasi para pemain yang berjuang di lapangan untuk memberikan hasil positif untuk Serdadu Tridatu," kata Teco.

Saat ini, posisi Serdadu Tridatu sudah merangkak naik ke peringkat 9 klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Pelan tapi pasti, Bali United mulai menemukan penampilan terbaiknya untuk kembali bersaing di papan atas klasemen.

Ia pun sangat berharap suporter dapat kembali memenuhi stadion. Dukungan ribuan suporter memberikan tekanan ke lawan Bali United selama bermain di Stadion Dipta.

Apalagi selanjutnya Bali United akan menghadapi Dewa United, yang notabene pemuncak klasemen sementara Liga 1 Indonesia musim ini. Tidak sekalipun Dewa United menelan kekalahan dalam 4 laga terakhir.

3. Boikot berawal dari kenaikan harga tiket stadion

Teco Merasa Kurang Lengkap Tanpa Kehadiran SuporterSuporter Bali United, Northside Boys 12. (Instagram.com/northsideboys12)

Kelompok suporter NSB12 telah melakukan forum dan memutuskan sikap memboikot pertandingan home Bali United, dengan tidak hadir di tribun utara sampai batas waktu yang belum ditentukan. Sikap ini diambil, setelah adanya keputusan kenaikan tiket reguler maupun VIP yang dilakukan oleh manajemen Bali United.

“Kami merasa kenaikan yang melonjak ini terkesan berlebihan,” kata admin Instagram Northside Boys pada saat membalas direct message (DM) IDN Times, Rabu (28/6/2023) lalu.

Pihaknya merasa pemaparan tiket Rp100 ribu untuk tiket reguler tidak jelas. Admin NSB12 menyebutkan, manajemen Bali United dan kelompok suporter semestinya berjalan bersama, serta bersinergi agar klub kebanggaan Bali ini menjadi lebih kuat ke depannya.

“Menarik diri untuk tidak datang ke stadion adalah cara untuk memberi tahu mereka, bahwa football without fans is nothing,” kata admin NSB12.

Sekadar diketahui, Northside Boys 12 merupakan kelompok suporter fanatik Bali United yang biasa mengisi tribun utara Stadion Dipta. Kelompok suporter yang mengusung slogan “Solidarity is Power” ini selalu hadir ke stadion tanpa dikomandoi, dan tidak memiliki organisasi yang terstruktur.

Ciri khas mereka selama mendukung Bali United adalah datang ke Stadion Dipta dengan pakaian dominan hitam di tribun utara. Mereka juga bernyanyi sepanjang pertandingan untuk memberikan dukungan kepada Bali United, serta membuat koreo yang unik dan indah.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya