Atasi Kemacetan, Kapolri Siapkan Strategi Arus Balik Lebaran

Strategi ini disampaikan saat kunjungan ke Bali

Badung, IDN Times – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan perhatian khusus atas arus balik setelah libur Lebaran tahun ini. Pihaknya menyiapkan berbagai strategi lalu lintas.

Beberapa poin strategi tersebut ia sampaikan dalam kunjungannya ke Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana, di Kabupaten Badung, pada Kamis (5/5/2022) sore.

Baca Juga: Turis Asing yang Pose Telanjang di Pohon Sakral Tabanan Minta Maaf

1. Sudah mulai ada peningkatan arus balik

Atasi Kemacetan, Kapolri Siapkan Strategi Arus Balik LebaranBandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali. (dok.IDN Times/Angkasa Pura I)

Listyo Sigit Prabowo mengatakan dalam menghadapi puncak arus balik yang diprediksi akan terjadi pada tanggal 7, 8, dan 9 Mei 2022 nanti, pihaknya telah menyiapkan berbagai strategi. Peningkatan arus balik ini sudah dirasakan di wilayah Jawa Barat sejak Kamis (5/5/2022).

“Mulai hari ini sudah terjadi peningkatan di beberapa ruas, khususnya wilayah Jawa Barat yang mengarah Jakarta,” ungkapnya.

Selain itu, untuk mengurai kemacetan arus balik, apabila memungkinkan, instansi swasta atau pemerintahan diminta agar melaksanakan aktivitas pekerjaan secara daring atau Work From Home (WFH).

2. Berbagai strategi yang diterapkan kepolisian

Atasi Kemacetan, Kapolri Siapkan Strategi Arus Balik LebaranSituasi penyeberangan di Pelabuhan Ketapang, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. (IDN Times/Ayu Afria)

Adapun strategi yang dimaksud di antaranya pengaturan contraflow, one way, dan menambah jumlah kapal di pelabuhan penyeberangan. Strategi ini sudah dikoordinasikan dengan Menteri Perhubungan. Termasuk dalam persiapan rest area dan penambahan kapal di wilayah penyeberangan Bakauheni, Bandar Lampung, menuju Jakarta.

“Termasuk juga mempersiapkan tambahan-tambahan dermaga sehingga kami betul-betul bisa mengurai kemacetan yang ada,” jelas Listyo Sigit Prabowo.

3. Masyarakat diimbau agar balik lebih awal

Atasi Kemacetan, Kapolri Siapkan Strategi Arus Balik LebaranSituasi penyeberangan di Pelabuhan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Bali. (IDN Times/Ayu Afria)

Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan bahwa Presiden Joko “Jokowi” Widodo juga telah mengimbau agar masyarakat bisa balik lebih awal. Namun apabila masyarakat tetap harus kembali saat puncak arus balik, pihak kepolisian telah menyiapkan strategi sebagaimana yang disampaikan. Pihaknya memastikan bahwa masyarakat akan menerima informasi lebih awal terkait kebijakan ini.

“Kami memiliki indikator-indikator di mana pada saat di jalan tol sudah melebihi 5.000 per jamnya, maka kami akan mulai dengan contraflow. Begitu lewat dari 6.000, masuk ke 7.000, maka kami laksanakan one way,” ungkapnya.

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya