Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

Profil Mirza Mustafic, Pemain Asing Bali United asal Luksemburg

Ucapan selamat datang untuk Mirza Mustafic (Baliutd.com)

Manajemen Bali United rupanya sangat serius dalam mempersiapkan skuadnya mengarungi Super League 2025/2026. Setelah pemain asing asal Belanda, Serdadu Tridatu kembali mengumumkan pemain asing terbaru mereka, Selasa (15/7/2025). Ia adalah Mirza Mustafic, gelandang serang asal Luksemburg. Seperti apa profil Mirza Mustafic?

1. Berpengalaman bermain di Liga Eropa

Mirza Mustafic saat diperkenalkan oleh Bali United. (Baliutd.com)

Mirza Mustafic lahir di Luksemburg, 20 Juni 1998. Ia memulai karierya di beberapa klub usia muda di Luksemburg, Prancis, dan Jerman. Pemilik tinggi 1,75 meter ini mendapatkan kontrak profesionalnya pertama kali bersama Monchengladbach II, klub asal Jerman pada 2017.

Mirza sempat beberapa kali berpindah klub seperti SV Elversberg (Jerman), CS Fola Esch (Luksemburg), dan FK Sarajevo (Bosnia-Herzegovina) menjadi klub terakhirnya sebelum pindah ke Bali United. Selama tiga tahun bersama klub yang bermain di divisi utama tersebut, dirinya mencatatkan 84 caps dengan 6 gol dan 4 assist. Mirza juga turut membawa FK Sarajevo meraih juara Bosnian-Herzegovinian Cup.

2. Debut pertamanya di luar Eropa

Mirza Mustafic menggunakan kaos Bali United. (Instagram.com/baliunitedfc)

Setelah lama bermain di Benua Eropa, Mirza memilih melanjutkan kariernya di luar Eropa, tepatnya Indonesia. Bali United menjadi klub pertamanya berkarier di Benua Asia. Pastinya hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi Mirza, mengingat iklim kompetisi yang berbeda dengan di Eropa.

Selain itu, Mirza tercatat sebagai pemain pertama Bali United yang berasal dari Luksemburg. Selama ini, Bali United lebih banyak diisi oleh pemain yang berasal dari Brasil, Belanda, dan negara di Asia. Tentunya, gaya bermain Eropa Timur akan memberikan warna tersendiri bagi lini tengah Bali United yang berpadu dengan gaya permainan ala Belanda.

3. Profil Mirza Mustafic di Timnas

Mirza Mustafic mempergakan skill bolanya. (Instagram.com/baliunitedfc)

Mirza Mustafic saat ini tercatat sebagai pemain Timnas Luksemburg. Dirinya melakukan debut bersama Timnas Luksemburg pada Juni 2024 saat menghadapi Prancis dalam sebuah pertandingan persahabatan. Ia mendapatkan kesempatan bermain selama 11 menit saat timnya dikalahkan 0-3 oleh Prancis.

Selain menjadi bagian timnas senior, ia juga pernah bergabung bersama Timnas U17 Luksemburg pada 2014. Bahkan ia juga menjadi bagian Timnas U17 dan U19 Boznia Herzegovina. Mirza mencatatkan dua gol saat bermain bersama timnas usia muda Boznia Herzegovina tersebut.

Mirza Mustafic dikenal sebagai pemain grade A dengan kreativitas tinggi di lini tengah, serta memiliki umpan akurat. Pemain yang sedang dalam masa produktif ini juga dikenal memiliki mobilitas tinggi, sehingga mampu menjaga keseimbangan serangan dan pertahanan di sektor tengah. Mirza akan bermain selama satu musim bersama Serdadu Tridatu.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Topics
Editorial Team
Irma Yudistirani
EditorIrma Yudistirani
Follow Us