Mayat Laki-laki Ditemukan di Gudang Toilet Kuburan Badung

Tolong melapor jika ada yang merasa kehilangan keluarga

Denpasar, IDN Times - Seorang laki-laki ditemukan sudah membusuk di dalam gudang toilet area Kuburan Badung Jalan Gunung Welirang, Lingkungan Busung Yeh Kangin, Kelurahan Pemecutan, Kecamatan Denpasar Barat pada Kamis (20/7/2023) sekitar pukul 13.00 Wita. Hingga saat ini identitas mayat tersebut belum diketahui.

Baca Juga: Polda Bali Ungkap Motif Rekrutmen Bajing Kids di Denpasar

Baca Juga: Bali Stop Impor Benih Bunga, Gemitir Bali Sudamala Gantinya

1. Jenazah ditemukan di gudang kuburan Badung

Mayat Laki-laki Ditemukan di Gudang Toilet Kuburan BadungLokasi penemuan mayat di gudang kuburan Badung (Dok.IDN Times/istimewa)

Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi mengatakan mayat laki-laki tanpa identitas tersebut ditemukan dalam posisi telentang, kedua kakinya tertekuk, dan menggunakan sandal jepit. Sementara itu kedua tangan korban lurus di samping badan. Temuan tersebut kemudian dilaporkan ke kepolisian.

"Korban menggunakan baju kaos motif warna-warni. Korban menggunakan celana pendek warna hijau," ungkap Sukadi pada Jumat (21/7/2023).

2. Korban terlihat sering berada di lokasi sendirian

Mayat Laki-laki Ditemukan di Gudang Toilet Kuburan Badungilustrasi tuna wisma (pexels.com/Timur Weber)

Saksi di lokasi Made Sujana (50) mengaku sering bertemu dengan korban di area kuburan atau setra Badung. Akan tetapi tidak pernah bertegur sapa, dan saksi tidak mengetahui nama korban. Sedangkan saksi lain, Agung Adi Putra (68) menerangkan hal yang sama. Saksi mengetahui bahwa korban sering berada di sekitar kuburan.

"Korban adalah orang tuna wisma atau tidak mempunyai rumah, dan tempat tinggal. Dan sebelumnya sekitar 3 bulan yag lalu korban pernah diantar oleh petugas BPBD ke Rumah sakit untuk berobat," jelasnya.

3. Jenazah tidak bisa diidentifikasi karena sudah membusuk

Mayat Laki-laki Ditemukan di Gudang Toilet Kuburan BadungLokasi penemuan mayat di gudang kuburan Badung (Dok.IDN Times/istimewa)

Hasil pemeriksaan Unit Inafis Polresta Denpasar bahwa jenasah korban tidak dapat diidentifikasi karena tubuh korban sudah menghitam atau mengalami lebam mayat. Kemudian dievakuasi oleh petugas BPBD Kota Denpasar menuju ke RSUP Prof Ngoerah Denpasar.

"Dugaan sementara korban meninggal karena sakit. Selama ini korban tinggal di TKP, dan tidak mempunyai sanak keluarga. Tidak mempunyai rumah," jelasnya.

Topik:

  • Silfa Humairah Utami

Berita Terkini Lainnya