5 Rekomendasi Mobil Bekas Rp20 Jutaan, Mudah Perawatannya

Suku cadangnya mudah ditemukan dan jadi buruan!

Rasanya hampir semua orang ingin memiliki mobil. Namun kalau melihat harga, apalagi keluaran terbaru, langsung mengurungkan niat untuk membelinya. Gak perlu khawatir sih sebenarnya. Jika budget-nya sangat terbatas, kamu bisa mempertimbangkan mobil bekas seharga Rp20 jutaan. Kamu masih bisa mendapatkan mobil keluaran tahun 2000-an ke atas dengan anggaran sebesar itu.

Meskipun cukup tua, namun populasi mobil bekas Rp20 jutaan masih cukup banyak, lho. Suku cadangnya juga banyak. Jadi gak ada salahnya kamu mempertimbangkan opsi berikut untuk mobil bekas seharga Rp20 jutaan.

Baca Juga: Cara Membaca Ukuran Ban Mobil, Biar Gak Salah Beli

1. Toyota Soluna

5 Rekomendasi Mobil Bekas Rp20 Jutaan, Mudah Perawatannyatoyota soluna (instagram.com/danusp)

Pilihan terbaik untuk mobil budget sekitar Rp20 jutaan adalah Toyota Soluna. Dengan anggaran sebesar itu, kamu mendapatkan Toyota Soluna GLI 2001 bertransmisi otomatis.

Selain umurnya terbilang muda, perawatan mobil ini juga cukup mudah. Mobil ini juga dilengkapi oleh mesin dengan teknologi full injection. Sehingga konsumsi bahan bakarnya dikenal irit. Mobil ini tetap enak dipandang dan tidak terlalu ketinggalan zaman.

Baca Juga: 5 Penyebab Rem Mobil Blong dan Cara Mengatasinya

2. Honda Civic LX

5 Rekomendasi Mobil Bekas Rp20 Jutaan, Mudah Perawatannyahonda civic lx (instagram.com/so_1low.t)

Pilihan selanjutnya yang gak kalah keren adalah Honda Civic LX. Mobil yang satu ini juga terbilang mudah perawatannya. Termasuk ketersediaan suku cadang yang masih mudah ditemukan. Dalam kondisi prima, Honda Civic LX kerap dikejar oleh penggemar mobil-mobil tua, lho.

Supaya tampilannya lebih modern, kamu bisa menambahkan sentuhan modifikasi, khususnya pada bagian kaki-kaki dengan menggantikan velg yang lebih sporty. Sebagai mobil sedan, Honda Civic LX juga terkenal dengan kenyamanan berkendaranya. Tertarik untuk membelinya?

3. Toyota Kijang Rover

5 Rekomendasi Mobil Bekas Rp20 Jutaan, Mudah Perawatannyatoyota kijang rover (instagram.com/adi_rpmscstm)

Budget Rp20 jutaan juga bisa mendapatkan mobil keluarga. Pilihannya jatuh kepada Toyota Kijang Rover. Mobil yang satu ini merupakan Toyota Kijang dengan tampilan ala crossover. Penggunaan cat two tone membuat mobil ini semakin enak dipandang.

Toyota Kijang Rover dapat menampung hingga tujuh penumpang, lho. Selain itu, mesin yang bandel juga membuat mobil Toyota Kijang sangat digemari oleh peminatnya. Perawatannya terbilang sangat mudah, begitu pula dengan ketersediaan suku cadang yang masih mudah ditemukan.

4. Toyota Starlet XL

5 Rekomendasi Mobil Bekas Rp20 Jutaan, Mudah Perawatannyatoyota starlet xl (instagram.com/rokar_sas)

Penggemar hatchback harus mempertimbangkan mobil Toyota Starlet XL. Mobil ini sangat populer di zamannya karena bentuknya yang ringkas. Selain itu, perawatan Toyota Starlet XL juga mudah, termasuk suku cadang.

Selain itu, banyak peminat mobil klasik yang melakukan restorasi pada mobil ini. Itulah sebabnya Toyota Starlet XL lebih sering ditemukan di jalan raya.

5. Suzuki Esteem

5 Rekomendasi Mobil Bekas Rp20 Jutaan, Mudah Perawatannyasuzuki esteem (instagram.com/parkedindenmark)

Sedan Suzuki ini sangat populer pada masanya. Tampilan Suzuki Esteem masih cukup layak untuk digunakan saat ini. Mobil ini sering dikatakan bandel atau jarang bermasalah. Ketersediaan suku cadang Suzuki Esteem mudah ditemukan.

Mobil bekas seharga Rp20 jutaan ini juga terkenal irit konsumsi bahan bakarnya. Suzuki Esteem menawarkan kenyamanan khas sedan. Dengan budget di kisaran Rp20 jutaan, Suzuki Esteem 1995 sangat layak kamu pertimbangkan.

Rekomendasi mobil di atas memang sangat terjangkau. Namun jangan lupa, bekali dirimu dengan pengetahuan tentang mesin mobil tersebut  sebelum memutuskan untuk membelinya. Jadi dari pilihan mobil bekas Rp20 jutaan di atas, kamu pilih yang mana, nih?

Wisnu Ariansyah Photo Community Writer Wisnu Ariansyah

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya