Perumahan di Tabanan Banjir Hingga 1 Meter, 17 KK Sempat Dievakuasi  

Tetap waspada dan hati-hati ya semeton

Tabanan, IDN Times - Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Tabanan selama tiga jam dari pukul 13.00 Wita hingga 16.00 Wita, Jumat (30/9/2022), menyebabkan Perumahan BTN Panorama Sanggulan terendam banjir. Perumahan tersebut berlokasi di Banjar Sanggulan Desa Banjar Anyar, Kediri. 

Tinggi air karena hujan deras mencapai satu meter. Peristiwa tersebut menyebabkan 17 KK dievakuasi ke tempat yang lebih aman. Lalu bagaimana kondisi perumahan tersebut hari ini?

Baca Juga: 32 Persen Populasi Babi di Tabanan Jalani Vaksinasi PMK

1. Banjir terjadi karena pembatas antara sungai dan perumahan jebol

Perumahan di Tabanan Banjir Hingga 1 Meter, 17 KK Sempat Dievakuasi  Ilustrasi Banjir (IDN Times/Mardya Shakti)

Hujan deras yang terjadi di Tabanan pada Jumat (30/9/2022), menyebabkan banjir di beberapa titik. Namun yang terparah terjadi di Perumahan BTN Panorama Sanggulan. Hal ini terjadi karena pembatas antara sungai dan perumahan jebol lantaran tidak kuat menahan debit air yang cukup keras. Akibatnya  air sungai merendam rumah warga.

Adapun tinggi air mencapai satu meter. Dilaporkan ada 17 keluarga dievakuasi ke lokasi yang relatif aman, yakni Wantilan Museum Subak. Mereka yang dievakuasi di antaranya anak-anak, perempuan, dan lansia.

Kasi kedaruratan dan logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah Tabanan, Putu Trisna Widiatmika, saat dikonfirmasi mengatakan, pasca adanya laporan rumah warga yang terendam banjir, petugas BPBD dibantu Dalmas Polres Tabanan serta masyarakat setempat langsung menuju lokasi melakukan evakuasi korban terjebak banjir.

"Tadi kita evakuasi 17 kepala keluarga dan 8 kepala keluarga masih bertahan di perumahan. Setidaknya ada 25 rumah warga terendam banjir setinggi satu meter," ujarnya Jumat (30/9/2022).

2. Warga diminta mencari lokasi aman apabila hujan kembali turun dengan intensitas tinggi

Perumahan di Tabanan Banjir Hingga 1 Meter, 17 KK Sempat Dievakuasi  Perumahan BTN Panorama Sanggulan yang berlokasi di di banjar Sanggulan desa, Desa Banjar Anyar, Kediri terendam banjir, Jumat (30/9/2022) (Dok.IDNTimes/Humas Polres Tabanan)

Perkembangan terakhir menurut  Trisna, air sudah mulai surut dan warga yang sempat dievakuasi juga sudah mulai kembali ke rumah masing-masing membersihkan rumah mereka yang terendam banjir. BPBD Tabanan menyampaikan kepada ketua kelompok perumahan agar segera mencari lokasi yang aman apabila hujan kembali turun dengan intensitas tinggi.

"Bisa gunakan wantilan di areal kawasan Museum Subak atau sekolah yang dekat dengan lokasi. Kami sudah beri imbauan kepada ketua kelompok agar berkoordinasi dengan Kelian Desa setempat," pungkasnya.

Hari ini, Sabtu (1/10/2022), lokasi sudah relatif aman dan tidak lagi diguyur hujan lebat.

3. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini

Perumahan di Tabanan Banjir Hingga 1 Meter, 17 KK Sempat Dievakuasi  Ilustrasi hujan (IDN Times/Sukma Shakti)

Kasat Samapta Polres Tabanan, AKP Gusti Kade Alit Murdiasa, menambahkan saat  pihaknya mendengar informasi terjadi banjir di perumahan BTN Panorama Sanggulan, Tim SAR Samapta Polres cepat menuju TKP untuk melakukan evakuasi terhadap warga di perumahan tersebut.

"Berdasarkan hasil pengamatan di lapangan, penyebab terjadinya banjir curah hujan yang tinggi sehingga air pada aliran sungai kecil yang ada di sebelah perumahan tersebut meluap," ujarnya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Murdiasa meminta masyarakat untuk waspada terhadap cuaca ekstrem.

"Diharapkan semua waspada terhadap cuaca ekstrem yang saat ini sudah mulai memasuki musim hujan," ujarnya.

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya