Catat Jadwalnya! 5 Ruas Jalan di Badung yang Menerapkan Ganjil Genap

Awas keliru jalan ya. Resmi diberlakukan hari ini lho

Badung, IDN Times - Sistem ganjil genap mulai diterapkan hari ini (7/10) di sekitar ruas-ruas jalan tertentu jelang diadakannya pertemuan International Monetary Fund-World Bank Annual Meeting tahun 2018 (IMF-WB AM 2018) di Nusa Dua, Badung, pada 8-14 Oktober. Pantauan di lokasi, nampak rambu-rambu peringatan telah dipasang di pinggir jalan sekitar lokasi acara.

1. Ada lima ruas jalan yang menerapkan sistem ganjil genap

Catat Jadwalnya! 5 Ruas Jalan di Badung yang Menerapkan Ganjil GenapIDN Times/Imam Rosidin

Baca Juga: 60 Negara Undangan IMF-World Bank Sudah Tiba di Bali

Terdapat lima ruas jalan yang akan diterapkan sistem ganjil genap. Yaitu Jalan Bypass Ngurah Rai (Simpang Pesanggrahan-Nusa Dua), Jalan Raya Uluwatu (Simpang Kali-Uluwatu), Jalan Kampus Unud (Simpang Kampus-Politeknik), dan Jalan Uluwatu II (Simpang Kampus Unud Ngurah Rai), dan Jalan Siligita (Simpang PDAM).

2. Waktu diterapkannya ganjil genap

Catat Jadwalnya! 5 Ruas Jalan di Badung yang Menerapkan Ganjil GenapInstagram.com/lantasresta_dps

Sistem ganjil genap efektif diberlakukan mulai hari ini (7/10) hingga 16 Oktober mendatang. Adapun waktunya adalah pagi mulai 06.00-09.00 Wita dan sore pukul 15.00-19.00 Wita.

Taofan Andriana, Kepala Seksi Pengawas Teknis Perlengkapan Jalan, Ditjen Perhubungan Darat, mengungkapkan hari ini lalu lintas diperkirakan masih lengang.

"Pantauan kami tadi pagi masih lancar dan nanti sore akan kami pantau lagi," jelasnya, di Simpang By Pass Ngurah Rai.

Ia melanjutkan, kesibukan lalu lintas diperkirakan akan terjadi pada Senin (8/10) pagi besok, mengingat masuk hari kerja dan pembukaan gelaran IMF-WB 2018.

"Kami juga sudah memasang papan imbauan di titik-titik yang dilalui pengendara, dan sudah dipasang sejak semalam (6/10)," katanya.

3. Ditlantas Polda Bali

Catat Jadwalnya! 5 Ruas Jalan di Badung yang Menerapkan Ganjil GenapInstagram.com/ditlantas_bali

Baca Juga: Minimalisir Macet Saat Pertemuan IMF-WB, Bali Terapkan Ganjil Genap

Sementara itu, demi kelancaran arus lalu lintas saat acara IMF-WB 2018, Ditlantas Polda Bali mengimbau pengguna jalan agar dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, petunjuk petugas di lapangan, serta mengutamakan keselamatan jalan.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya