TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Rekan Kerjanya Terinfeksi, Perawat RSUD Wangaya Positif COVID-19 

Sebelumnya terkonfirmasi Orang Tanpa Gejala

Ilustrasi perawat COVID-19 (Dok.IDN Times/Istimewa)

Gianyar, IDN Times – Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Kabupaten Gianyar, Made Gede Wisnu Wijaya membenarkan bahwa salah seorang warganya berinisial KS (28) asal Desa Sukawati terkonfirmasi positif COVID-19. Menurutnya status yang bersangkutan merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG). 

Wisnu Wijaya menjelaskan jumlah tenaga kesehatan di Kabupaten Gianyar yang terkonfirmasi COVID-19 hingga saat ini sebanyak 12 orang. Terdiri dari 9 orang tenaga kesehatan di RS Ganesha, satu orang di RS Dhamayadya, satu orang di RS. Wangaya dan satu tenaga kesehatan di Puskesmas Gianyar 2.

Baca Juga: Pengamat: Kasus Positif COVID-19 di Bali Seharusnya Sudah Ribuan

1. Rekan sejawat KS sebelumnya dinyatakan positif COVID-19

Foto hanya ilustrasi. (Dok.IDN Times/Istimewa)

KS yang kesehariannya sebagai perawat di RSUD Wangaya Denpasar ini sebelumnya berstatus OTG. Status tersebut lantaran rekan sejawatnya sudah lebih dulu dinyatakan positif COVID-19. Sementara KS baru dinyatakan positif pada Rabu (17/6).

Baca Juga: Bukan Karena COVID-19, Ini Penyebab Pasien Positif di Bali Meninggal

2. KS sempat mengalami demam dan mengonsumsi obat penurun panas

pbmchealth.org

Made Gede Wisnu Wijaya menyampaikan bahwa pada Rabu (3/6) KS mengalami demam dengan suhu tubuh mencapai 37,8 celcius. Saat itu KS sempat mengonsumsi obat penurun panas. Dan hari Jumat (5/6) KS sudah kembali bekerja seperti biasanya.

Kemudian pada Selasa (9/6), empat orang rekan kerjanya terkonfirmasi positif COVID-19. “Yang bersangkutan sempat kontak dengan rekannya yang positif tersebut. Sudah diambil swab dan sekarang dirawat di karantina RSUD Wangaya,” ungkapnya.

KS kemudian diambil sampel swab pada Senin (15/6) dan pada Selasa (16/6) malam. Hasil labnya dinyatakan positif COVID-19.

Berita Terkini Lainnya