Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDR

Salut deh buat kalian. Semangat jalani LDR yaa~

Banyak orang yang menganggap menjalin hubungan long distance relationship (LDR) sangat menyakitkan. Apalagi kalau sudah dilanda rindu, kamu pasti akan merasa sesak pengin ketemu, kan? Tapi tak selamanya LDR itu menyakitkan lho, karena hanya kamu yang memiliki 10 keistimewaan ini.

1. Cintamu sangat besar kepada pasangan

Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDRPexels.com/JOAO ARAUJO

Di saat orang lain menginginkan bermesra-mesraan dengan pacarnya yang bisa berjumpa setiap hari, kamu malah siap sendiri karena harus berpisah sementara waktu dengan pacarmu. Kesiapanmu itu menandakan cintamu sangat besar kepadanya, karena rela ditinggal.

Baca Juga: Bedanya Posesif dan Cemburu, Kamu Masuk Tipe yang Mana?

2. Komunikasinya tetap terjaga meski LDR

Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDRPixabay.com/Pexels

Baik LDR maupun tidak, poin ini bisa menghancurkan hubungan pacaranmu. Tidak jarang orang putus karena kesalahpahaman. Namun berbeda halnya untuk kamu yang LDR.

Satu-satunya jalan agar kalian tetap berhubungan adalah komunikasi. Maka hanya kalian yang tahu pentingnya komunikasi agar hubungan tetap terjaga.

3. Bagi pasangan LDR, tidak ada 'setan' sebagai pihak ketiga

Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDRPexels.com/Josh Willink

Hampir semua orangtua waswas jika anaknya pacaran karena takut bermacam-macam saat berduaan. Nah untuk kamu yang LDR, hubunganmu sangat istimewa karena kamu tetap suci meskipun banyak 'setan; berkeliaran di hubungan berpacaran zaman sekarang.

4. Ikatan batinmu dengan pasangan sangat kuat

Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDRUnplash/Toa Heftiba

Hanya kamu yang LDR bisa merasakan apa yang dilakukan pacarmu meskipun dia tidak ada di sampingmu. Ikatan batin kalian sangat kuat karena kondisi LDR menuntutmu untuk berkomunikasi tanpa fisik. Sehingga perasaan hati menjadi kunci utama memperkuat hubungan kalian.

5. Sangat paham caranya mengontrol emosi

Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDRpexels.com/DariaShevtsova

Hubungan pacaran umumnya berakhir karena emosi yang tidak terkontrol. Hal ini yang sering sekali terjadi karena mereka bertemu dengan pacarnya yang terlalu mudah meluapkan emosi. Berbeda halnya dengan LDR, hanya mereka yang tahu bagaimana caranya mengontrol emosi.

6. Diam-diam, kalian saling mendoakan

Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDRUnsplash/Ben White

Kebahagiaan itu sangat sederhana. Hanya dengan mendoakan pacar saja kamu sudah bahagia. LDR itu layaknya seperti pasangan yang siap menikah, karena kamu ternyata diam-diam saling mendoakan.

Contohnya mendoakan agar pasanganmu terlindungi meskipun tak bisa kamu lihat. Bahkan kamu berdoa juga agar memiliki kesempatan bertemu dalam waktu dekat.

7. Mencari cara biar tetap mesra meski berjauhan

Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDRlayar.id

Satu keistimewaan kamu yang LDR adalah mencoba berbagai cara agar bisa mesra meskipun tidak bertemu. Hanya kamu yang LDR bisa merasakan mengobrol dengan pasanganmu hingga tidur dan menutup pembicaraanmu via telepon.

8. Paham betul agenda harian pasanganmu

Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDRunsplash/@overdriv3

Hanya kamu yang LDR memahami apa yang dilakukan pacarmu tiap hari. Karena setiap hari kalian berhubungan melalui chat. Biasanya pasanganmu kasih kabar apa yang ia lakukan saat ini, atau kamu sendiri yang mengajukan pertanyaan "Kamu ngapain satu hari ini?". Jadi mau tak kamu jadi paham betul agenda harian pacarmu.

9. Saat berjumpa, selalu merasa baru pacaran

Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDRPexels.com/Jeswin Thomas

Umumnya orang yang berpacaran, semakin sering bertemu semakin biasa saja. Berbeda halnya dengan kamu yang LDR. Saat kalian bertemu, pasti merasakan hati yang berbunga-bunga seperti baru pacaran. Perasaan ini bisa memotivasi hari-hari ke depan supaya lebih semangat.

10. Cuma kamu saja yang pulsanya banyak!

Kalian Emang Tangguh, 10 Keistimewaan yang Hanya Dimiliki Pasangan LDRUnsplash/Lauren Oskam

Ini dia puncak keistimewaannya. Kamu selalu memiliki banyak pulsa. Kalau tidak ada pulsa, kamu pasti tetap berusaha mencari Wi-Fi sebagai pengganti pulsa. Ya mau gimana lagi. Komunikasi melalui gawai adalah satu-satunya cara kamu supaya bisa tetap berkomunikasi.

Hayo kamu yang lagi LDR-an, apakah ke-10 hal di atas pernah dirasain semua? Selamat deh. Kalian emang strong!

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya