Liga Indonesia Digelar, Pemain Bali United: Semoga Tak Ada Penundaan

Gak sabar pengin lihat skuat @BaliUtd bertanding

Liga 1 Indonesia mulai dijadwalkan pada Jumat (27/8/2021) mendatang. Bank Rakyat Indonesia (BRI) menjadi sponsor utama Liga 1 Indonesia musim 2021/2022, yang rencananya semua pertandingan akan digelar di Pulau Jawa. Berikut komentar beberapa pemain Bali United menjelang Liga 1 Indonesia.

Baca Juga: Rencana PPKM Enam Minggu, Bagaimana Nasib Liga 1 dan Liga 2?

1. Rahmat rindu berlaga di lapangan hijau

Liga Indonesia Digelar, Pemain Bali United: Semoga Tak Ada Penundaanbaliutd.com

Penyerang sayap Bali United, M Rahmat, mengaku sudah tidak sabar dengan terselenggaranya Liga 1 Indonesia 2021/2022. Meskipun nyaris setahun tidak bertanding, namun pemain bernomor punggung 77 itu mengaku sudah siap secara mental dan fisik untuk kembali ke lapangan hijau bersama penggawa Serdadu Tridatu lainnya.

"Secara mental dan semangat saya pastikan sudah siap dan sangat rindu untuk sepak bola itu kembali terlaksana. Semenjak di Bali United, baru sedikit pertandingan yang saya jalankan bersama tim. Semoga kompetisi bisa berjalan sesuai dengan penerapan standar kesehatan," harap Rahmat dikutip dari laman resmi Bali United, Senin (16/8/2021).

Pascarilis sponsor resmi dan izin dari kepolisian, dirinya berharap Liga 1 Indonesia tidak kembali ditunda.

"Setiap berita baik harus disikapi dengan baik dan tetap berharap semoga tidak ada lagi penundaan seperti sebelumnya."

2. Kadek Agung akui kekuatan tim merata

Liga Indonesia Digelar, Pemain Bali United: Semoga Tak Ada Penundaanbaliutd.com

Pemain muda Bali United, Kadek Agung Widnyana Putra, mengakui memiliki kekuatan tim yang merata untuk tampil di Liga 1 Indonesia 2021/2022. Apalagi hampir semua tim, selama sekitar setahun tidak menjalani kompetisi reguler.

"Saya rasa persaingan semua tim tetap sama dan merata. Semua tim pasti akan menampilkan permainan mereka yang terbaik. Untuk itu, saya lebih memilih fokus pada persiapan pribadi bersama tim Bali United," kata Kadek Agung dikutip dari laman resmi Bali United.

Pemain asal Luwus, Kabupaten Tabanan ini pun sangat siap untuk kembali melakoni kompetisi Liga 1 tahun ini. Apalagi dirinya sudah lama tidak memperkuat Bali United, karena harus membela Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022.

"Apalagi saya sudah lama tidak merumpun bersama tim Bali United, jadi saya sangat menunggu pertandingan itu nantinya," ungkap Kadek Agung.

3. Skuat Bali United masih menerapkan latihan mandiri

Liga Indonesia Digelar, Pemain Bali United: Semoga Tak Ada Penundaanbaliutd.com

Skuat Bali United sampai sekarang tetap menjalankan latihan mandiri sesuai program yang diberikan tim pelatih. Latihan tim bersama di lapangan akan terealisasi setelah pembatasan kegiatan masyarakat berakhir.

Selain itu, klub juga masih menantikan jadwal dan pelaksanaan seri pertama Liga 1 2021/2022 yang akan dilaksanakan pada bulan ini. Lokasi pelaksanaannya sendiri akan berlangsung di daerah zona hijau yang sudah mengalami penurunan kasus pandemik.

Pelatih Bali United, Stefano "Teco" Cugurra, menaruh harapan penuh pada konfederasi dan operator Liga Indonesia. Ia meyakini pelaksanaan Liga 1 bisa terlaksana dan sukses sesuai standar kesehatan.

"Saat ini kami percayakan semua pada PSSI dan LIB untuk mempersiapkan semuanya demi Liga 1 terlaksana. Semoga 27 Agustus, sepak bola Indonesia kembali terlaksana," ujar Teco.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya