Fans Tidak Perlu Khawatir, Adilson Datang Masih Ada Slot Pemain Asing

Bek Thailand, Elias Dolah dikatikan dengan Bali United

Gianyar, IDN Times - Kedatangan penjaga gawang, Adilson Maringa ke Bali United sempat mendapatkan sorotan fans. Kedatangan pemain asing asal Brasil itu, dianggap berimbas terhadap kuota pemain asing untuk Bali United.

Padahal, fans menilai Bali United lebih membutuhkan pemain asing di posisi bek atau pemain tengah jika dibandingkan dengan penjaga gawang. Terkait hal itu, pelatih Bali United, Stefano Cugurra menegaskan, untuk musim mendatang aturan memperbolehkan setiap tim memiliki 5+1 pemain asing, atau 5 pemain asing bebas dari berbagai negara dan 1 pemain asing dari Asia Tenggara.

Sehingga fans tidak perlu khawatir, karena Bali United masih memiliki 2 slot pemain asing akan didatangkan dalam waktu dekat ini.

1. Stefano Cugurra menilai Adilson merupakan pemain memiliki adaptasi bagus di Liga 1 Indonesia

Fans Tidak Perlu Khawatir, Adilson Datang Masih Ada Slot Pemain AsingMaringa. (baliutd.com)

Menurutnya pelatih akrab disapa Teco ini, kuota pemain asing untuk kompetisi 2023/2024 mengikuti regulasi AFC, yakni 5+1. Artinya, ada 5 pemain asing asal negara bebas, dan satu pemain asing dari Asia Tenggara.

Ini tentu lebih banyak dari ketentuan sebelumnya yakni 3+1, atau 3 pemain asing bebas, dan 1 pemain dari Asia Tenggara. "Dengan ketentuan itu, tim pelatih bisa lebih mudah membentuk kerangka tim," ujarnya, Jumat (19/5/2023).

Diketahui saat ini pemain asing dimiliki Bali United yakni Eber Bessa, Brwa Nouri, Privat Mbarga, serta terbaru yakni Adilson Maringa. Sehingga fans tidak perlu khawatir, karena masih tersisa 2 slot pemain asing untuk Bali Uited, yakni 1 pemain asing dari negara bebas, dan 1 pemain asing dari Asia Tenggara.

Terkait kualitas Adilson Maringa sebagai penjaga gawang, Stefano Cugurra pun tidak khawatir.

“Kualitas dia Adilson Maringa) sangat bagus. Pemain yang punya adaptasi bagus di Liga Indonesia. Nanti pemain lain juga akan membantunya untuk adaptasi,” jelas Teco.

2. Bali United dikaitkan nama bek Timnas Thailand, Elias Dolah

Fans Tidak Perlu Khawatir, Adilson Datang Masih Ada Slot Pemain AsingElias Dolah. (Instagram.com/eliasdolah4)

Kedatangan Adilson Maringa, membuat slot pemain asing Bali United menyisakan 2 orang. Tapi, pihak manajemen Bali United belum mau terbuka, mengumumkan dua nama pemain asing yang akan didatangkan untuk memperkuat Serdadu Tridatu musim depan.

Namun dari kabar santer tersiar, nama bek Timnas Thailand Elias Dolah dikaitkan dengan Bali United. Hal ini muncul setelah Elias Dolah mengumumkan perpisahannya dengan Port FC.

Komentar selamat datang dari Brwa Nouri di Intagram Elias Dolah, juga memperkuat kemungkinan Dolah akan memperkuat lini belakang Bali United. Teco belum mau berkomentar banyak terkait hal ini.

Ia hanya berharap pemain asing baru sudah dapat mengikuti latihan menjelang uji coba melawan Persebaya dan perebutan tiket ke Liga Champions Asia menghadapi PSM Makassar pada bulan Juni nanti. 

“Soal pemain belakang asing ini, nanti manajemen yang akan info dan kami dari pelatih tunggu di latihan saja. Dia pemain yang baru main di Indonesia,” ujarnya.

3. Butuh pemain asing di lini belakang

Fans Tidak Perlu Khawatir, Adilson Datang Masih Ada Slot Pemain AsingIDN Times/Imam Rosidin

Diketahui, fans berharap Bali United bisa memaksimalkan kuota pemain asing untuk posisi lainnya, seperti bek, pemain tengah, atau striker. Mengingat Bali United masih memiliki kiper kualitas bagus.

“Saya rasa kurang tepat kalau Bali United merekrut kiper asing. Kiper lokal juga kualitasnya tidak kalah. Kalau di Bali United, selain Ridho kan masih ada Rakasurya dan kiper muda Komang Aryantara. Sebaiknya maksimalkan itu,” ungkap seorang fans dari Semeton Dewata Semarapura, Komang Sanjaya, Kamis (18/5/2023).

Ia pun berharap untuk selanjutnya Bali United bisa mendatangkan pemain asing yang tepat. Terutama di sektor lini belakang yang masih rapuh, pasca ditinggal oleh Pacheco. 

“Beruntung untuk kompetisi sekarang, pemain asing di setiap klub boleh 6 orang (termasuk seorang pemain asing Asia). Sehingga masih ada 2 slot pemain asing yang akan didatangkan. Informasi sementara, Bali United akan merekrut seorang pemain naturalisasi asal Thailand,” jelas Sanjaya.

Baca Juga: Setahun Cedera, Kadek Agung Gabung Latihan Bali United

Topik:

  • Martin Tobing

Berita Terkini Lainnya