180 Pembicara dari 30 Negara akan Meramaikan UWRF 2019

Dapatkan diskon khusus bagi pembaca setia IDN Times

Ubud, IDN Times - Ajang Ubud Writers & Readers Festival (UWRF) 2019 sudah di depan mata. Pada 23-27 Oktober mendatang, sebanyak 180 pembicara yang terdiri dari penulis, jurnalis, seniman, sutradara, pegiat, dan tokoh yang berasal dari 30 negara akan hadir dalam perhelatan sastra dan seni di Ubud, Gianyar, Bali.

Dari Indonesia hingga Italia, Kolombia hingga Kamerun, Thailand hingga Turki, Portugal hingga Pakistan dan puluhan negara di antaranya, program lima hari penuh percakapan, panel diskusi, acara spesial, pertunjukkan musik dan seni, lokakarya penulisan, dan banyak lainnya ini akan menunjukkan kepada para pencinta sastra dan penggemar seni.

Baca Juga: Membedah Dunia yang Kita Ciptakan Bersama UWRF 2018

1. Pembicara tenar dari Indonesia yang akan hadir di UWRF 2019

180 Pembicara dari 30 Negara akan Meramaikan UWRF 2019Ubud Writers & Readers Festival

Sastrawan terkemuka Indonesia, seperti Seno Gumira Ajidarma, Azhari Aiyub, dan Andreas Harsono dijadwalkan akan hadir sebagai pembicara. Selain itu, UWRF juga mengundang penulis fiksi dan non-fiksi yang juga ketua Komite Dewan Kesenian Jakarta sejak 2016 Yusi Avianto Pareanom; dan mantan jurnalis Kompas sekaligus jurnalis pertama penerima penghargaan Yap Thiam Hien untuk Hak Asasi Manusia kategori Human Right Educator tahun 2003 Maria Hartiningsih.

Sebagai wadah utama bagi Indonesia untuk menjembatani para penulis dan senimannya ke hadapan dunia, UWRF juga menyambut penulis puisi dan novel Faisal Oddang; penulis puisi Theoresia Rumthe; perancang mode Didiet Maulana; seniman patung dan instalasi –sekaligus penggagas ogoh-ogoh tanpa styrofoams– Marmar Herayukti; serta seniman pertunjukan yang dikenal secara internasional yang karyanya fokus pada aspek budaya, sosial dan politik Melati Suryodarmo.

Tak hanya dari dunia sastra, UWRF turut mengundang ilustrator muda yang namanya semakin dikenal masyarakat karena karya-karyanya yang menarik, di antaranya Lala Bohang, Hezky Kurniawan, Citra Marina, dan Kathrin Honesta.

Sementara dari dunia film, sutradara kenamaan Garin Nugroho, Richard Oh, serta penulis skenario Rayya Makarim juga akan menjadi pembicara yang hadir.

2. Behrouz Boochani akan bicara melalui siaran live dari Pusat Detensi Pengungsi Australia di Pulau Manus, Papua Nugini

180 Pembicara dari 30 Negara akan Meramaikan UWRF 2019Ubud Writers & Readers Festival

Dari internasional, deretan pembicara yang sudah diumumkan UWRF adalah penulis makanan asal Inggris Yotam Ottolenghi; penulis buku terlaris asal Amerika Susan Orlean; serta jurnalis, cendekiawan, sekaligus penulis pemenang penghargaan berdarah Kurdish-Iran Behrouz Boochani, yang saat ini masih ditahan di Pusat Detensi Pengungsi Australia di Pulau Manus, akan hadir melalui siaran langsung.

Ada pula penulis Trainspotting yang legendaris Irvine Welsh; pegiat feminis dan penulis opini di harian New York Times Lindy West; seniman hip-hop pemenang BAFTA, penulis, sekaligus pengusaha sosial Akala; jurnalis, penulis, sekaligus finalis Pulitzer Prize Megan K. Stack; serta penyair sekaligus penulis naskah drama pemenang penghargaan Lemn Sissay.

3. UWRF juga memberi ruang bagi para jurnalis di Asia

180 Pembicara dari 30 Negara akan Meramaikan UWRF 2019Dok.IDN Times/Istimewa

Seperti tahun sebelumnya, UWRF juga akan memberikan ruang bagi suara-suara berani dan para jurnalis berkomitmen dari kawasan Asia dan sekitarnya, yang pada tahun ini termasuk Pitchaya Sudbanthad dari Thailand; penyair Eunice Andrada dari Filipina; ahli strategi global Parag Khanna dari Singapura; penulis dan jurnalis Karoline Kan dari Tiongkok; penulis dan jurnalis Patrick Winn yang menetap di Bangkok; jurnalis dan analis Erin Cook yang menetap di Jakarta; serta penulis dan jurnalis Michael Vatikiotis yang berdiam di Singapura.

“Pencapaian kami tahun ke-15 pada tahun lalu sangatlah istimewa,” ucap Pendiri dan Direktur UWRF Janet DeNeefe. “Akan sulit dilampaui. Namun, ada beberapa hal yang telah kami siapkan saat ini untuk mengobati keingintahuan dan berbagi suara-suara hebat dari beberapa daerah yang kurang dikenal, untuk karya-karya terjemahan oleh orang-orang kulit berwarna, untuk cerita-cerita yang membuka mata kita ke dunia yang sama sekali berbeda dengan yang selama ini kita tinggali.”

4. Dapatkan diskon khusus bagi pembaca setia IDN Times

180 Pembicara dari 30 Negara akan Meramaikan UWRF 2019Ubud Writers & Readers Festival

Seperti yang diungkap DeNeefe, jika kamu adalah millennial yang mencintai kisah-kisah menarik, gagasan-gagasan berani dan wawasan unik dari berbagai belahan dunia yang luar biasa ini, datang dan nikmati UWRF tahun ke-16. 

Jadwal lengkap Main Program UWRF 19 sudah bisa kamu cek melalui www.ubudwritersfestival.com. UWRF menyediakan 4-Day Pass dan 1-Day Pass yang dapat digunakan untuk mengakses Main Program UWRF.

Nah, khusus bagi pembaca IDN Times, dapatkan diskon 20% untuk pembelian 4-Day Pass melalui website UWRF dengan memasukkan kode promo MPIDNT.

Program kategori lainnya (Special Events, Workshop, Cultural Workshop, Children & Youth, dan Free Events) dapat diakses sejak 20 Agustus 2019 lalu. Informasi lebih lanjut mengenai pemesanan tiket, silakan menghubungi ticketing@ubudwritersfestival.com atau +62361 977408.

Sampai jumpa di Ubud!

Baca Juga: 10 Tokoh Keren yang Jadi Speaker Ubud Writers & Readers Festival 2018

Topik:

  • Yogie Fadila

Berita Terkini Lainnya