Sopir Angkut Logistik Pemilu Jawa-Bali Meninggal di Warung

Ada dugaan sopirnya kelelahan

Denpasar, IDN Times – Seorang sopir angkut logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 berinisial RH (44) ditemukan meninggal dunia di sekitar Jalan Katalia I, Kelurahan Ubung, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar, Rabu (29/11/2023) pagi. Korban ditemukan tergeletak di warung angkringan. Kasi Humas Kepolisian Resor Kota (Polresta) Denpasar, AKP I Ketut Sukadi, membenarkan kejadian tersebut. Ia menyatakan, dugaan korban meninggal dunia karena kelelahan setelah perjalanan jauh mengangkut logistik pemilu menuju Bali.

1. Saksi menemani korban memesan teh hangat di warung angkringan

Sopir Angkut Logistik Pemilu Jawa-Bali Meninggal di WarungIlustrasi teh (freepik.com/rawpixel)

Sukadi mengatakan, rekan kerja dan korban menuju ke warung angkringan untuk memesan teh hangat sambil rebahan. Tidak berselang lama saksi melihat korban dalam kondisi tengkurap, dan kejang. Saksi yang panik berusaha menolongnya, namun korban tidak memberikan respon.

“Sambil menunggu pesanannya, RH saat itu sedang tengkurap, dan badannya kejang–kejang. Karena panik, saksi berusaha membangunkan RH, namun tidak respon,” ungkapnya.

2. Korban tidak tertolong, dan dievakuasi menuju rumah sakit

Sopir Angkut Logistik Pemilu Jawa-Bali Meninggal di WarungEvakuasi sopir logistik pemilu 2024 yang meninggal dunia di warung angkringan (Dok.IDN Times/Polsek Denpasar Utara)

Saksi kemudian memberitahukan kondisi rekannya kepada Satgas Ops Mantap Brata Agung 2024 yang bertugas di PT Temprina Media Grafika, dan kebetulan berada di depan tempat kejadian. Namun korban tidak tertolong. Saksi lalu menghubungi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Denpasar untuk mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Prof Dr IGNG Ngoerah.

“RH dan Budianto (saksi) merupakan sopir angkut dari ekspedisi angkutan muatan logistik keperluan Pemilu 2024, dari Pabrik Kertas Tjiwi Kimia menuju PT Temprina Media Grafika, selaku Percetakan Logistik Pemilu 2024,” jelasnya.

3. Korban mengatakan tidak enak badan sesampainya di Bali

Sopir Angkut Logistik Pemilu Jawa-Bali Meninggal di WarungKendaraan logistik pemilu 2024 yang disetir korban (Dok.IDN Times/Polsek Denpasar Utara)

Dalam menjalankan tanggung jawabnya, RH dan saksi beristirahat di Gudang PT Temprina Media Grafika. Warung angkringannya itu tepat berada di depan percetakan tersebut. Sebelum ditemukan meninggal, korban baru saja datang dari Mojokerto, Jawa Timur, menggunakan truk, pada Selasa (28/11/2023) pukul 19.00 Wita. Korban membawa muatan berupa rol woodfree offset paper.

Sekitar pukul 22.30 Wita, korban beristirahat di dalam mobil. Ia keluar dari mobil pada pukul 06.20 Wita. Korban juga sempat duduk-duduk di teras halaman kantor percetakan, dan memberitahukan kepada saksi bahwa dirinya sedang tidak enak badan.

“Korban menyampaikan ke saksi tidak enak badan, serta badannya kepanasan sambil membuka bajunya,” terangnya.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya