Penumpang Batik Air Tujuan Jakarta Mengamuk di Bandara Ngurah Rai Bali

Penumpang kelahiran Jordania itu sampai memukul petugas

Badung, IDN Times – Seorang penumpang kelahiran Jordania dilaporkan mengamuk di area ruang tunggu Gate 5 Terminal Keberangkatan Domestik Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali, Selasa (25/1/2022) pukul 19.20 Wita.

Laki-laki bernama Naji M (38) itu diketahui merupakan calon penumpang pesawat Batik Air ID 8501 tujuan Jakarta. Ia juga dilaporkan sampai memukul petugas di bandara. Berikut fakta-fakta penumpang mengamuk di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai. 

Baca Juga: Sebulan Pariwisata Internasional Dibuka, Bali Tetap Nihil Turis Asing 

1. Ada delapan penumpang yang dilaporkan ketinggalan pesawat

Penumpang Batik Air Tujuan Jakarta Mengamuk di Bandara Ngurah Rai BaliBandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali (Dok.IDN Times/Humas Bandara Ngurah Rai)

Kasi Humas Polresta Denpasar, Iptu Ketut Sukadi, menyampaikan kepada IDN Times bahwa ada 8 orang yang ketinggalan pesawat Batik Air ID 8501. Mereka adalah satu rombongan. Saat itu mereka berada di area ruang tunggu Gate 5 Terminal Keberangkatan Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai. 

“Pesawat Batik Air ID 8501 yang seharusnya boarding pukul 15.00 Wita, namun delapan calon penumpang ketinggalan pesawat tersebut,” ungkapnya pada Kamis (27/1/2022).

Delapan calon penumpang yang ketinggalan pesawat tersebut di antaranya:

  • Naji Z: seat 19A
  • Astri N: seat 19B
  • Faustin B: seat 19C
  • Naji M: seat 19D
  • Naji Z: seat 19E
  • Sukatmi: seat 25 A
  • Zuriah N: seat 25B

2. Satu dari delapan penumpang itu mengamuk dan memukul petugas

Penumpang Batik Air Tujuan Jakarta Mengamuk di Bandara Ngurah Rai BaliMediasi calon penumpang yang ketinggalan di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali. (Dok. IDN Times / Polresta Denpasar)

Pada pukul 19.20 Wita, satu dari delapan orang dalam rombongan yang ketinggalan pesawat tersebut kemudian berusaha ikut masuk boarding ke pesawat penerbangan Lion Air JT 041 tujuan Jakarta di Gate 5. Aksi Naji M kemudian dihentikan oleh petugas. Karena tidak diizinkan masuk, yang bersangkutan langsung mengamuk dan memukuli beberapa petugas Lion Air JT 041 di area ruang tunggu Gate 5.

“Pihak petugas security Lion Air Group, I Nyoman Sudiasa, dan personel Polsek Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai, Aiptu Gatut Suryadi, yang dipukul oleh calon penumpang pesawat Batik Air ID 8501. Mereka lalu melapor ke Polsek Kawasan,” jelas Sukadi.

Petugas gabungan IPTU Gusti Alit Kastawan, AIPTU Karuna Yasa, security Angkasa Pura Bandara I Gusti Ngurah Rai, dan security Lion Air langsung datang ke lokasi kejadian.

3. Pelaku dan korban sudah dimediasi dan keberangkatan dijadwalkan ulang

Penumpang Batik Air Tujuan Jakarta Mengamuk di Bandara Ngurah Rai BaliIlustrasi Pesawat Batik Air (IDN Times/Reynaldy Wiranata)

Kejadian tersebut kemudian dimediasi pada pukul 21.10 Wita. Pihak kepolisian memediasi antara Lion Air Group Asisten Manager, lwan Setiawan, dengan calon penumpang pesawat Batik Air ID 8501 di ruang tikecting Terminal Keberangkatan Domestik Bandara I Gusti Ngurah Rai.

“Dapat diselesaikan dengan baik. Dari pihak Reskrim Polsek Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melakukan mediasi ke pihak korban dan calon penumpang pesawat Batik Air ID 8501 dan sepakat melakukan damai, tidak ada tuntutan,” ungkap Sukadi.

Akhirnya delapan penumpang itu dijadwalkan keberangkatannya pada Rabu (26/1/2022) pukul 07.00 Wita dengan Batik Air ID 6060.

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya