Ambil Hidden Camera di ATM Kuta Utara, Bule Ukraina Ditangkap Polisi

Perhatikan sekitar sebelum ambil uang. Waspada skimming!

Denpasar, IDN Times - Tim Opsnal Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Bali menangkap pelaku tindak pidana pidana skimming asal Ukraina, Roman Vakal (37), Sabtu (26/10) lalu pukul 06.05 Wita. Ia ditangkap di sebuah Anjungan Tunai Mandiri (ATM), Jalan Pantai Batu Bolong Nomor 56, Kuta Utara.

Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dir Reskrimsus) Polda Bali, Kombespol Yuliar Kus Nugroho, menjelaskan penangkapan pelaku berdasarkan laporan dari pihak bank ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Bali. Laporan itu berisi dugaan pelaku yang sengaja dan tanpa hak atau melawan hukum mengakses komputer dan/atau sistem elektronik milik orang lain.

Jika terbukti, tindakan tersebut melanggar pasal 30 juncto pasal 46 Undang-undang Republik Indonesia (UU RI) Nomor 19 Tahun 2016 Tentang Perubahan Atas Undang-undang RI Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) juncto pasal 55 Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP).

1. Pelaku datang menggunakan sepeda motor ke lokasi ATM

Ambil Hidden Camera di ATM Kuta Utara, Bule Ukraina Ditangkap PolisiPixabay.com/mrganso

Menindaklanjuti informasi tersebut, Tim Opsnal Subdit V Siber Ditreskrimsus yang dipimpin oleh Kanit I Kompol I Wayan Wisnawa Adi Putra, dan di-backup oleh Satuan Petugas (Satgas) Counter Transnational and Organized Crime ( CTOC) Polda Bali melakukan survailance ke lokasi. Sekitar pukul 06.00 Wita, mereka melihat pelaku mengendarai sepeda motor Honda Vario warna hitam berhenti di dekat mesin ATM.

“Pelaku orang asing yang kami curigai ini masuk ke dalam mesin AT dan langsung mengambil hidden camera yang terpasang,” terang Yuliar.

Baca Juga: Fenomena Turis Asing Kehabisan Uang di Bali, Siapa Bertanggung Jawab?

2. Pelaku ditangkap saat tengah mengambil hidden camera

Ambil Hidden Camera di ATM Kuta Utara, Bule Ukraina Ditangkap Polisigyanguruji.in/

Pelaku ditangkap sekitar pukul 06.05 Wita, saat sedang mengambil hidden camera yang terpasang di tembok sebelah kiri ATM tersebut. Dari hasil penggeledahan, petugas menemukan dua buah hidden kamera.

“Modusnya pelaku memasang hidden kamera pada tembok ruang ATM,” terangnya.

3. Barang bukti kejahatan yang diamankan Polda Bali

Ambil Hidden Camera di ATM Kuta Utara, Bule Ukraina Ditangkap PolisiDok. IDN Times/ istimewa

Barang bukti yang berhasil diamankan di antaranya dua set kamera tersembunyi atau hidden camera. Kamera ini telah dimodifikasi menyerupai penutup kabel listrik berisi double tip dan satu set router. Lalu sebuah jaket warna hitam dengan garis lengan putih merek Adidas, sebuah jaket warna abu-abu merek Reebok, helm warna abu-abu merek Bogo, sepatu warna silver merek Karimmor, celana panjang warna abu-abu merek Reebok, kartu mastercard dari Monobank dengan nomor 5375414108930024, sepeda motor Honda warna hitam dengan nomor polisi DK 5962 OE.

“Masih kami kembangkan kasusnya ya,” terangnya.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya