5 Tahap Mencuci Sneakers Biar Gak Bau

Gak boleh dijemur langsung di bawah Matahari ya

Sneakers kini menjadi favorit banyak orang. Bentuknya yang nyaman dan bisa dipadupadankan dengan berbagai jenis pakaian, membuat sepatu jenis ini sering dipakai setiap hari. Karena rutin digunakan, sneakers juga bisa kotor dan terkena beragam bakteri yang bisa menimbulkan bau gak sedap.

Buat kamu yang ingin membersihkan dan mencuci sepatu senakers, caranya gak sama seperti mencuci tas atau pakaian. Kamu harus mengetahui bahan sneakers, dan bagian-bagian tertentu yang harus diperhatikan. Sebaiknya dicuci atau dibersihkan menggunakan cairan pembersih khusus sepatu.

Berikut beberapa tahap yang bisa kamu lakukan, agar sneakers kesayanganmu tetap awet dan terhindar dari bau. Simak sampai habis ya!

1. Lepas talinya dan bersihkan terlebih dahulu

5 Tahap Mencuci Sneakers Biar Gak BauIlustrasi sneakers yang dilepas talinya (Unsplash.com/Dickens Sikazwe)

Beberapa jenis sepatu sneakers mempunyai tali yang didesain untuk membuat sepatu lebih nyaman dan aman saat dipakai. Sebelum mulai mencuci, kamu perlu melepas talinya terlebih dahulu, dan direndam terpisah ke dalam cairan pembersih khusus sepatu.

Setelah direndam beberapa menit, kamu perlu meremasnya sesekali agar kotoran yang menempel bisa hilang. Kemudian tinggal bilas dengan air bersih dan menjemurnya hingga kering.

2. Membersihkan outsole dan midsole sneakers

5 Tahap Mencuci Sneakers Biar Gak BauIlustrasi outsole sneakers yang paling sering kotor (Unsplash.com/Luz Fuertes)

Outsole merupakan bagian sepatu paling bawah karena menapak ke tanah. Bagian ini paling kotor, sehingga wajib untuk dibersihkan. Kamu bisa menggunakan sikat yang dibasahi dengan air. Lalu teteskan cairan pembersih sepatu ke bagian outsole, dan sikat hingga bersih. Jika sudah selesai, kamu tinggal lap memakai kain microfiber agar bisa menghilangkan sisa-sisa cairan pembersih.

Setelah outsole selesai dan bersih, kamu bisa melanjutkan dengan menyikat midsole. Midsole adalah bagian bawah sepatu yang terlihat dari sisi samping. Cara membersihkannya pun sama dengan outsole. Jika kamu ingin memakai sikat yang sama, pastikan untuk membersihkannya terlebih dahulu ya.

3. Lalu bersihkan insole sneakers

5 Tahap Mencuci Sneakers Biar Gak BauIlustrasi insole sepatu yang perlu dibersihkan juga (Unsplash.com/Sneep Crew)

Setelah outsole dan midsole sepatu bersih, langkah selanjutnya adalah membersihkan insole. Insole merupakan alas kaki sepatu yang ada di bagian dalam. Meskipun tertutup, bagian ini juga harus dibersihkan karena terkena keringat dan bakteri dari kaki. Jika insole sneakersnya bisa dilepas, kamu bisa mencuci dan menyikatnya secara terpisah. Jika insole menempel di sepatu, kamu bisa menyikatnya secara perlahan menggunakan sikat berukuran lebih kecil.

4. Menyikat bagian atas sepatu

5 Tahap Mencuci Sneakers Biar Gak BauIlustrasi bagian atas sepatu yang disikat dengan sikat lembut (Unsplash.com/Pat Kwon)

Bagian terakhir yang dibersihkan adalah upper shoes atau bagian atas sepatu yang menutupi seluruh kaki. Kamu harus memakai sikat yang lebih halus agar tidak merusak serat-seratnya. Kamu bisa menyikatnya perlahan menggunakan cairan pembersih, hingga kotoran maupun bakterinya hilang. Perhatikan dengan baik bagian yang ada lipatan, karena sering kali menjadi sarang tumpukan kotoran.

5. Jemur di ruang terbuka, tapi bukan di bawah sinar Matahari langsung

5 Tahap Mencuci Sneakers Biar Gak BauIlustrasi menjemur sneakers di ruang terbuka (Unsplash.com/Ryan Plomp)

Kamu bisa mengeringkannya setelah semua bagian sneakers selesai dibersihkan. Perlu diketahui, bahwa menjemur sneakers jangan langsung di bawah sinar Matahari langsung. Ini bisa membuat warna sneakersnya cepat pudar. Kamu bisa meletakkannya di dalam ruangan terbuka seperti di teras rumah.

Lima tahap mencuci sneakers di atas bisa kamu lakukan sendiri di rumah agar bersih dan gak bau lagi. Selamat mencoba ya!

Natalia Indah Kartikaningrum Photo Community Writer Natalia Indah Kartikaningrum

Mbak-mbak rambut pendek yang paling suka diajak ngopi atau sunsetan bareng.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya