5 Aktris yang Berperan Dua Karakter Sekaligus dalam Drakor

Kadang lupa kalau dua tokohnya diperankan oleh satu orang

Melakoni peran bukan hal yang mudah, terlebih lagi jika harus memerankan karakter ganda yang berbeda sifat. Meski demikian, tidak sedikit aktris drama Korea (drakor) yang berhasil memerankan dua karakter sekaligus dalam satu drama.

Akting mereka sukses membuat penontonnya lupa jika dua karakter diperankan oleh orang yang sama. Berikut di bawah ini adalah lima aktris yang berperan dua karakter sekaligus dalam drakor, yuk disimak!

Baca Juga: 5 Fakta Drakor Revenge of Others, Ungkap Sisi Lain Pelajar

Baca Juga: 5 Fakta Drama Finding the Rainbow, Diperankan Nichkhun

1. Kim So Hyun

5 Aktris yang Berperan Dua Karakter Sekaligus dalam DrakorKim So Hyun (instagram.com/wow_kimsohyun)

Dalam drama Who Are You: School 2015, Kim So Hyun memerankan dua karakter sekaligus. Drama yang tayang 27 April 2015 ini, Kim So Hyun memerankan karakter Lee Eun Bi dan Go Eun Byul. Diceritakan, Lee Eun Bi dan Go Eun Byul merupakan saudara kembar yang memiliki kehidupan berbeda.

Lee Eun Bi dibesarkan di panti asuhan dan korban perundungan di sekolahnya, sedangkan Go Eun Byul merupakan gadis populer. Suatu hari Lee Eun Bi ingin mengakhiri hidupnya, namun Go Eun Byul berhasil menyelamatkannya. Lee Eun Bi yang hilang ingatan kemudian hidup sebagai Go Eun Byul setelah keluar dari rumah sakit.

2. Han Soo A

5 Aktris yang Berperan Dua Karakter Sekaligus dalam DrakorHan Soo A (instagram.com/swaxwa)

Cheer Up merupakan drama yang tayang 3 Oktober 2022. Drama ini menceritakan tentang regu cheer perguruan tinggi yang masa kejayaannya telah berlalu. Han Soo A menjadi aktris yang memerankan dua karakter sekaligus di drama ini.

Ia memerankan anak kembar bernama Choi So Yoon dan Choi Ji Yoon. Choi So Yoon merupakan anggota dari regu cheer Theia, Yonhee University. Sedangkan Choi Ji Yoon merupakan anggota dari regu cheer dari Hokyung University.

3. Chae Soo Bin

5 Aktris yang Berperan Dua Karakter Sekaligus dalam DrakorChae Soo Bin (instagram.com/soobinms)

Tayang 6 Desember 2017, I'm Not a Robot merupakan drama yang dibintangi oleh Yoo Seung Ho bersama Chae Soo Bin, dan Uhm Ki Joon. Chae Soo Bin memerankan dua karakter dalam drama ini.

Chae Soo Bin berperan sebagai Aji-3, sebuah proyek robotik yang dibuat oleh tim robotik Santa Maria. Selain sebagai Aji-3, ia juga memerankan karakter Jo Ji Ah. Jo Ji Ah merupakan orang yang berpura-pura menjadi robot, ketika Aji-3 mengalami kecelakaan yang menyebabkan kerusakan baterai.

4. Park Shin Hye

5 Aktris yang Berperan Dua Karakter Sekaligus dalam DrakorPark Shin Hye (instagram.com/ssinz7)

Kamu masih ingat drama You're Beautiful? Drama ini tayang pada 7 Oktober 2009 yang dibintangi oleh Jang Geun Suk, Park Shin Hye, Jung Yon Hwa, dan Lee Hong Ki.

Dalam drama ini, Park Shin Hye memerankan dua karakter, Go Mi Nam dan Go Mi Nyeo. Diceritakan jika Go Mi Nyeo harus menggantikan Mi Nam sebagai anggota baru grup A.N.JELL, karena pergi ke luar negeri untuk menjalani perawatan cederanya.

5. Moon Geun Young

5 Aktris yang Berperan Dua Karakter Sekaligus dalam DrakorMoon Geun Young (instagram.com/aka_moons)

Catch the Ghost merupakan drama yang dibintangi oleh Moon Geun Young bersama Kim Seon Ho, Jung Eugene, dan Ki Do Hoon. Dalam drama yang tayang pada 21 Oktober 2019 ini, Moon Geun Young memerankan karakter Yoo Ryung dan Yoo Jin, yang merupakan anak kembar.

Totalitas banget ya deretan aktris di atas. Akting mereka berhasil membuat penontonnya terpukau. Karakter siapa, nih, yang paling kamu suka?

Suandewi Oka Photo Community Writer Suandewi Oka

Stay happy!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya