Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di Bali

Siapa yang sering ke sini?

Pantai ikonik Bali, Pantai Kuta memang terkenal dengan daya tariknya untuk surfing dan menikmati sunset. Namun pengunjung juga bisa menikmati sunset yang tak kalah indah di pantai lainnya. Salah satu yang bisa jadi rekomendasi adalah Pantai Batu Belig.

Pantai Batu Belig terletak di Desa Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung. Pantai ini memiliki bibir pantai yang tak kalah luas dari Pantai Kuta. Lokasinya pun strategis, serta terdapat pemandangan lepas untuk melihat matahari yang seakan malu-malu membenamkan diri.

Berikut adalah potret sunset di Pantai Batu Belig yang diambil IDN Times pada Selasa, 11 Mei 2021.

Baca Juga: Kumpulan Potret Kuta di Tahun Kedua Pandemik, Toko Tutup dan For Rent

1. Pantai yang ramah untuk hewan piaraan

Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di BaliPesona Pantai Batu Belig (IDN Times/Ayu Afria)

Bagi kalian yang ingin membawa serta anjing atau piaraan lainnya untuk jalan-jalan, pantai ini salah satu yang direkomendasikan. Selain itu, kalian juga bisa mengurangi stres.

2. Buat ngegalau juga enak nih

Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di BaliPesona Pantai Batu Belig (IDN Times/Ayu Afria)

Terkadang kita juga ingin sendiri. Berjalan sendiri, ke pantai sendiri, dan melamun sendiri. Pantai ini lah yang cocok untuk mengekspresikan kesendirian itu.

3. Bertiga, mengapa tidak?

Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di BaliPesona Pantai Batu Belig (IDN Times/Ayu Afria)

Kalian juga bisa mengajak teman untuk sekedar berjalan menikmati bibir pantai ini. Jika anda berjalan ke arah kiri tanpa putus, maka kalian akan sampai di Pantai Petitenget. Sementara apabila kalian berjalan tanpa putus ke arah kanan, maka akan sampai di Pantai Berawa. Pantai Batu Belig memang terletak di antara kedua pantai itu.

4. Tarik ulur benang layang-layang yuk

Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di BaliPesona Pantai Batu Belig (IDN Times/Ayu Afria)

Lokasi ini juga kerap digunakan oleh pemuda setempat untuk menaikkan layang-layangnya. Sekali lagi, karena bibir pantainya yang luas.

5. Salah satu jenis layangan dari anak Bali

Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di BaliPesona Pantai Batu Belig (IDN Times/Ayu Afria)

Salah satu jenis layangan khas Bali mulai melayang-layang di langit Pantai Kayu Putih, samping Pantai Batu Belig.

6. Ada shortcut jalan pulang lho

Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di BaliPesona Pantai Batu Belig (IDN Times/Ayu Afria)

Adalah jembatan yang setengah rusak melintasi sebuah sungai yang bermuara di Pantai Kayu Putih. Beberapa warga sering terlihat menyeberang melalui jembatan ini.

7. Main sama Papa juga asyik nih

Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di BaliPesona Pantai Batu Belig (IDN Times/Ayu Afria)

Jika kalian berkunjung dan membawa keluarga, aliran sungai yang bermuara ke pantai ini bisa menjadi pilihan untuk lokasi bermain. Tapi ingat, alangkah baiknya mengecek kondisi aliran sungainya karena kadang arus sungainya lumayan deras.

8. Ada sebuah pura di pinggir pantai

Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di BaliPesona Pantai Batu Belig (IDN Times/Ayu Afria)

Di pinggir pantai ini, terdapat sebuah pura yang diberi nama Pura Bias Saud. Terkadang saat kalian menikmati keindahan pantai ini, kalian juga menemukan warga Hindu yang sedang berdoa di pura. Beberapa dari mereka juga kelihatan mengisi jerigen dengan air laut untuk dibawa pulang.

9. Latih kemampuan anjing menangkap benda yang kalian lempar

Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di BaliPesona Pantai Batu Belig (IDN Times/Ayu Afria)

Ingin cari tempat latihan untuk anjing? Latihan di pantai memungkinkan untuk melatih kecepatan anjing menangkap benda yang kalian lemparkan.

10. Pesona menyeberang aliran sungai

Selain Kuta, 10 Potret Pantai Batu Belig untuk Nikmati Sunset di BaliPesona Pantai Batu Belig (IDN Times/Ayu Afria)

Aliran sungai di Pantai Kayu Putih tersebut indah pada waktunya. Baik saat alirannya sangat deras, maupun kecil. Apalagi ketika laut sedang surut.

Nah itu potret keindahan alam Pantai Batu Belig. Apakah kamu juga sering melepas penat ke sini?

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya