Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

Hujan dan Angin di Bali Berlangsung Sampai 12 Februari 2025

Kondisi billboard di Jalan Merdeka, Kelurahan Sumerta Kelod, Kecamatan Denpasar Timur, Kota Denpasar. (IDN Times/Irma Yudistirani)

Denpasar, IDN Times - Hampir seluruh wilayah kabupaten dan kota Provinsi Bali turun hujan yang disertai angin sejak beberapa hari terakhir. Termasuk pada hari ini, 11 Februari 2025. Balai Besar Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BBMKG) Wilayah III Denpasar mengeluarkan rilis resmi di akun resmi Instagram @bmkgbali dan bmkg_denpasar sejak 9 Februari 2025. Bahwa Bali perlu mewaspadai potensi hujan sedang-lebat dan angin kencang pada tanggal 9-12 Februari 2025.

Mengapa cuaca di Bali seperti ini? Berikut ini ulasannya.

1. Ada Bibit Siklon Tropis 96S

Prakiraan cuaca di kawasan Kelurahan Sumerta Kelod, Kecamatan Denpasar Timur pada 11 Februari 2025. (cuaca.bmkg.go.id)

BMKG Provinsi Bali memantau ada Bibit Siklon Tropis 96S di sebelah selatan Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Samudra Hindia Barat Australia Barat. Dampak dari bibit ini, secara tidak langsung dapat memengaruhi:

  • Hujan sedang-lebat di wilayah Bali hingga NTT
  • Angin kencang di Bali hingga NTT
  • Tinggi gelombang mencaai 2,5-3,5 meter di Perairan Bali Selatan sampai NTT.

2. Kecepatan anginnya diperkirakan mencapai maksimum 70 kilometer per jam

Foto hanya ilustrasi. (IDN Times/Irma Yudistirani)

Pada 9 Februari 2025 pukul 16.00 Wita, kecepatan angin yang tercatat di Stasiun Meteorologi Ngurah Rai maksimum sebesar 70 kilometer per jam, dan tinggi gelombang laut di Perairan Bali Selatan diperkirakan antara 1-3,5 meter. BMKG Bali memperkirakan kondisi ini akan terus berlangsung tiga hari ke depan (sampai tanggal 12 Februari 2025).

3. Diprediksi akan hujan dan angin kencang hingga

Plang sebuah kafe roboh di Jalan Merdeka, Kelurahan Sumerta Kelod, Kecamatan Denpasar Timur, Kota Denpasar. (IDN Times/Irma Yudistirani)

Sementara itu, dari pantauan IDN Times di Jalan Merdeka, Kelurahan Sumerta Kelod, Kecamatan Denpasar Timur pukul 11.46 Wita, Selasa (11/2/2025), sebuah billboard mengalami kerusakan. Balihonya robek, dan beberapa plat tipis dari alumunium bergelantungan dan hampir terlepas. Selain itu, plang nama sebuah kafe di Jalan Merdeka terpantau roboh. Menurut pegawai kafe tersebut, plang tersebut jatuh sejak dua hari lalu (9 Februari 2025).

"Udah dua hari lalu. Itu yang di depan juga copot," kata pegawai kafe, sembari menunjuk papan billboard di seberang kafenya.

Dilansir dari laman cuaca.bmkg.go.id, pada tanggal 11 Februari 2025 diperkirakan hujan, dan angin kencang dengan kecepatan antara 25,3 sampai 39 kilometer per jam. Kondisi ini diperkirakan berlangsung hingga pukul 00.00 Wita. Tetaplah waspada, dan terus pantau kondisi cuaca di laman laman cuaca.bmkg.go.id.

Share
Topics
Editorial Team
Irma Yudistirani
EditorIrma Yudistirani
Follow Us