TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nikmati Musik di Beachwalk Kuta, Jokowi Diteriaki Pengunjung Mal

Jokowi main ke mal di Kuta jam 8 malam

IDN Times/Imam Rosidin

Badung, IDN Times - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, melakukan kunjungan kerja di Bali selama dua hari, dari tanggal 17 sampai 18 Mei 2019. Di sela-sela kunjungannya, ia menyempatkan diri datang ke pusat perbelanjaan yang ikonik di Pantai Kuta, Beachwalk, sekitar pukul 20.00 Wita, Jumat (17/5).

Sontak kedatangannya membuat riuh para pengunjung. Baik pengunjung lokal hingga internasional mengerubutinya untuk berswafoto, bersalaman, hingga sekadar menyapanya.

1. Pengunjung mal histeris, berteriak dan berebut foto

IDN Times/Imam Rosidin

Dalam kunjungannya ke mal tersebut, Jokowi didampingi oleh Sekretaris Kabinet, Pramono Agung; Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono; dan Gubernur Bali, I Wayan Koster. Mengenakan setelan khasnya berwarna putih, Jokowi mulai mengelilingi mal yang berdiri tahun 2012 ini.

Langkah kakinya pelan, para pengawal sibuk menertibkan dan menghalau pengunjung yang berebut mendekati Jokowi. Pengunjung yang ada di sekitar mal nampak histeris. Mereka juga berteriak-teriak menyebut nama "Jokowi" sembari berebut untuk meminta foto.

2. Jokowi berhenti sejenak menikmati alunan musik

IDN Times/Imam Rosidin

Berjalan sekitar 10 menit, Jokowi menyempatkan diri duduk di sebuah kafe terbuka di dalam mal. Ia nampak menikmati alunan musik yang disajikan para musisi di dalam mal.

Sesaat kemudian, ia melangkah lagi untuk melanjutkan kelilingnya dan menyapa para pengunjung yang terus memanggil-manggil Jokowi.

Baca Juga: [UPDATE] 4 Petugas KPPS di Bali Meninggal, KPU Diminta Resume Medis

Berita Terkini Lainnya