Pengamanan IMF di Bali Libatkan Puluhan Ribu Aparat Polisi Hingga TNI

Semoga penyelenggaraan ini aman ya

Denpasar, IDN Times - Polda Bali melakukan Upacara Gelar Pasukan Puri Agung VI di Lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar, Kamis (4/10) pagi. Apel tersebut dalam rangka persiapan pengamanan pertemuan IMF-WB di Nusa Dua, 8-14 Oktober mendatang.

1. Sudah melakukan pengamanan

Pengamanan IMF di Bali Libatkan Puluhan Ribu Aparat Polisi Hingga TNIANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

Baca Juga: Konsumsi BBM di Bali Diperkirakan Naik 30 Persen Jelang IMF

Kapolda Bali, Irjen Petrus Reinhard Golose mengungkapkan mulai hari ini, polisi sudah melakukan pengamanan di titik-titik pengamanan. Hal tersebut karena sudah ada beberapa tamu atau delegasi yang datang ke Bali untuk mengikuti even IMF-WB.

"Tercatat, hari ini sudah ada 27.000 peserta yang mendaftarkan diri untuk mengikuti even ini. Baik yang di IMF maupun di panitia nasional," ungkapnya, Kamis (4/10) pagi.

Golose melanjutkan, untuk pengamanan acara tersebut, polda Bali mendapat back up dari 10 Polda di Indonesia.

"Biasanya kami dapat back up dari Jawa Timur dan NTB. Namun, kini yang dari Kalimantan pun sudah datang," katanya.

2. Siap menerima delegasi

Pengamanan IMF di Bali Libatkan Puluhan Ribu Aparat Polisi Hingga TNIANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

Meski Indonesia sedang ditimpa bencana sepeti gempa Lombok dan Palu belum lama ini, Polda Bali merasa siap untuk menerima kedatangan tamu yang akan mengikuti even IMF-WB 2018. Ia mengatakan persiapan yang dilakukan sudah sesuai dengan manajemen kegiatan yang baik.

Selain itu, Indonesia sebagai negara yang besar juga pasti mampu menyelenggarakan even nesar seperti IMF-WB ini.

"Kita laksanakan sesuai yang kita persiapkan. Kita juga tidak bekerja sendiri karena semuanya terlibat, mulai dari Pemprov, masyarakat, Tentara, dan banyak yang lainnya," katanya.

3. Siagakan personel untuk tamu VIP

Pengamanan IMF di Bali Libatkan Puluhan Ribu Aparat Polisi Hingga TNIANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

Baca Juga: Minimalisir Macet Saat Pertemuan IMF-WB, Bali Terapkan Ganjil Genap

Dijelaskan, Polda Bali juga telah menyiagakan personel untuk menjaga tamu VIP yang berasal dari 189 negara. Untuk tamu VVIP-nya sendiri disebutkan berjumlah 10 delegasi dari negara-negara Asean, Sekjen PBB, Managing Director IMF, dan Gubernur Bank Indonesia.

"Mari sampaikan pada dunia bahwa Indonesia aman," ujarnya.

Pengamanan IMF-WB 2018 ini akan melibatkan 19.230 personel yang berasal dari gabungan Polisi, TNI, dan perangkat keamanan lainnya.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya