TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tips Menikmati Edamame Rebus, Dijamin Ketagihan

Terlihat sepele, tapi kalian harus coba

ilustrasi edamame

Badung, IDN Times- Edamame di Indonesia banyak disajikan sebagai camilan. Untuk mengolah kedelai Jepang ini terbilang cukup mudah. Hanya direbus saja sudah bisa disajikan sebagai makanan ringan. Selain itu, ketersediaannya juga mudah didapat. Nah, bagaimana cara cara menikmati camilan ini agar tidak biasa saja.

Baca Juga: 5 Toko Menjual Layang-Layang di Bali, Dijamin Mengudara

Baca Juga: 5 Spot Camping Pemandangan Menawan di Bali, Bikin Betah!

1. Sejumlah manfaat mengkonsumsi edamame bagi tubuh

google

Dilansir jurnal penelitian Agroteknologi, Universitas Djuanda Bogor bahwa kedelai edamame mengandung nilai gizi yang cukup tinggi. Yakni mengandung antioksidan dan isoflavon. Kandungan tersebut dapat menguatkan sistem imun tubuh, dan mengurangi risiko kanker.

Selain itu isoflavon juga dapat mengurangi risiko kanker prostat, dan kanker payudara, mencegah penyakit jantung, menurunkan tekanan darah, serta mengurangi gangguan
saat menopause.

2. Edamame dimakan dengan sensasi rasa asin

Edamame rebus (IDN Times/Ayu Afria)

Cara menikmati edamame rebus dengan taburan garam merupakan cara yang banyak dilakukan masyarakat. Sehingga mendapatkan sensasi rasa asin sebelum menggigit gurihnya edamame.

Bahkan terkadang, beberapa orang memilih memakan edamame rebus tanpa ditambahkan garam. Hal ini dilakukan sesuai selera masing-masing.

Berita Terkini Lainnya