Layanan Kesehatan di Tabanan Buka Secara Terbatas saat Nyepi

Layanan ambulans juga masih berjalan

Tabanan, IDN Times - Layanan publik yang tetap buka di Kabupaten Tabanan selama Hari Raya Nyepi tanggal 22 Maret 2023 ini adalah pelayanan kesehatan. Jadi puskesmas dan rumah sakit (RS) di Tabanan tetap membuka layanan kesehatan, namun secara terbatas.

Fasilitas kesehatan yang tetap beroperasi adalah puskesmas berstatus rawat inap, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tabanan, dan RSUD Singasana.

Baca Juga: Masyarakat Tabanan Diimbau Tampung Air untuk Nyepi

1. Tabanan memiliki lima puskesmas rawat inap

Layanan Kesehatan di Tabanan Buka Secara Terbatas saat NyepiFoto hanya ilustrasi. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Tabanan, dr Ida Bagus Surya Wira Andi, mengatakan pelayanan kesehatan di Kabupaten Tabanan tetap buka pada Hari Raya Nyepi. Puskesmas yang tetap buka berstatus rawat inap.

Ada lima puskesmas rawat inap di Tabanan yaitu Puskesmas Pupuan 1, Puskesmas Selemadeg, Puskesmas Selemadeg Barat, Puskesmas Penebel 1, dan Puskesmas Baturiti 1.

"Layanan puskesmas rawat inap ini dibuka 24 jam selama Nyepi. Ada 4 petugas yang disiagakan di masing-masing puskesmas yaitu dokter sebanyak satu orang, paramedis sebanyak tiga orang dan satu orang supir," ujar Surya, Senin (20/3/2023).

Selain itu juga ada layanan ambulans 24 jam yang akan bersiaga selama Nyepi. Ambulans ini khusus untuk melayani pasien yang membutuhkan rujukan ke RS.

"Nanti jika ada masyarakat yang memerlukan pelayanan kesehatan saat Nyepi akan diantarkan pecalang ke puskesmas rawat inap terdekat, dan jika membutuhkan rujukan ke RS akan dirujuk," jelas Surya.

2. Pelayanan Poliklinik RSUD Tabanan dan RSUD Singasana tutup

Layanan Kesehatan di Tabanan Buka Secara Terbatas saat NyepiSuasana RSUD Singasana (Dok.IDN Times/Humas RSUD Singasana)

IRD di RSUD Tabanan dan RSUD Singasana juga buka selama Nyepi, kecuali untuk layanan poliklinik rawat jalan. Pihak RSUD Tabanan telah menyiapkan 125 tenaga yang terdiri dari dokter, paramedis, dan tenaga penunjang untuk bertugas.

Hal yang sama dipaparkan oleh Direktur RSUD Singasana, dr Dodi Setiawan. Ia mengungkapkan, layanan tetap buka seperti biasa kecuali poliklinik rawat jalan.

"Kami sudah siapkan stok untuk logistik  seperti obat-obatan dan bahan habis pakai selama libur Nyepi," kata Dodi.

Total tenaga yang bertugas di RSUD Singasana selama Nyepi ada 60 orang, dan pihaknya menyiapkan tenaga cadangan on call yang sewaktu-waktu bisa datang saat dibutuhkan.

"Kami juga sudah koordinasi dengan pecalang bila ada pasien yang membutuhkan rujukan ke RS saat Nyepi. Untuk ambulans juga standby 24 jam. Kami siapkan dua unit ambulans advance lengkap dengan alat-alat canggih dan dua orang sopir," terangnya.

3. Layanan HD dijadwal ulang

Layanan Kesehatan di Tabanan Buka Secara Terbatas saat Nyepimesin cuci darah (critcareedu.com.au)

Hemodialisis (HD) atau cuci darah termasuk layanan yang ikut tutup selama Nyepi. Sehingga pasien yang membutuhkan layanan HD bertepatan di Hari Nyepi, akan dijadwal ulang. Kepala Sub Bidang Rawat Jalan Rawat Inap RSUD Tabanan, dr Made Karna, menyebutkan total ada 80 pasien yang membutuhkan layanan HD di Hari Raya Nyepi, tepatnya Rabu (22/3/2023).

Karna memaparkan, pembagian jadwal ulang cuci darah sebagai berikut:

  • Pasien yang mendapatkan jadwal HD di hari Senin (20/3/2023), akan mendapatkan tindakan pada hari Minggu (19/3/2023)
  • Pasien yang mendapatkan jadwal HD di hari Selasa (21/3/2023) dan satu shift dengan layanan HD yang dijadwalkan pada Rabu (22/3/2023), akan mendapatkan tindakan, pada Senin (21/3/2023)
  • Pasien yang mendapatkan jadwal layanan HD di shift kedua hari Rabu (22/3/2023), akan dilayani pada Selasa (21/3/2023).

"Khusus Nyepi, layanan HD di hari Minggu tetap buka. Sehingga pasien HD yang mendapatkan jadwal HD di hari Nyepi yaitu Rabu (22/3/2023) juga bisa mendapatkan layanan HD," jelas Karna.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya