2 Warga Badung Kaget Ada Tengkorak Kepala Manusia Saat Cari Layangan

Siapa yang gak kaget kalau tiba-tiba ketemu beginian

Badung, IDN Times – Dua warga Banjar Pane, Desa Sibanggede bernama Wayan Wardana (47) dan Wayan Dana (50), menemukan tengkorak kepala manusia di tegal milik orang yang terletak di pinggir Tukad Ayung Banjar Parekan, Desa Sibanggede, Kabupaten Badung, pada Sabtu (4/7/2020) pukul 15.00 Wita. Mereka menemukannya ketika mencari layangan.

1. Saksi menemukan tengkorak manusia tersebut ketika mencari layangan

2 Warga Badung Kaget Ada Tengkorak Kepala Manusia Saat Cari Layanganhub.packtpub.com

Menurut Kepala Bagian (Kabag) hubungan Masyarakat (Humas) Kepolisian Resor (Polres) Badung, Iptu Ketut Oka Bawa, Wayan Wardana dan Wayan Dana sedang mencari layangan di tegal milik Wayan Toko (55), pada Sabtu (4/7/2020) pukul 10.00 Wita.

“Setelah mencari itu, beberapa saat kemudian kedua saksi melihat kepala tengkorak manusia," terangnya.

2. Kedua saksi sempat ketakutan hingga dan melaporkannya ke Kelian Adat

2 Warga Badung Kaget Ada Tengkorak Kepala Manusia Saat Cari LayanganFoto hanya ilustrasi. (IDN Times/Imam Rosidin)

Kedua saksi ketakutan dan langsung pulang begitu melihat tengkorak kepala manusia. Mereka memilih menenangkan diri di rumahnya masing-masing.

Tak berselang lama temuan itu dilaporkan ke Kelian Adat Banjar Pane, I Made Natra. Mereka kemudian mengecek ke lokasi bersama Bendesa Adat Sibanggede dan Bhabinkamtibmas Sibanggede.

3. Tengkorak tersebut dibawa ke RS Mangusada

2 Warga Badung Kaget Ada Tengkorak Kepala Manusia Saat Cari Layangantengkorak yang ditemukan di tegal diserahkan ke RS Mangusada (Dok.IDN Times/Humas Polres Badung)

Temuan itu dilaporkan ke Polsek Abiansemal dan Polres Badung sekitar pukul 15.00 Wita. Kemudian diserahkan ke petugas kamar jenazah Rumah Sakit (RS) Mangusada, Badung.

“Identitas tengkorak nihil. Masih penyelidikan,” ujar Bawa.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya