TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Polresta Denpasar dan Fans BU Doa Bersama untuk Korban Kanjuruhan

Semoga para korban dibukakan segala karma baiknya

Doa bersama untuk korban tragedi kerusuhan stadion Kanjuruhan di Pura Linggar Adhi Adhva Dhipa Mapolresta Denpasar. (Dok.IDN Times/Polresta Denpasar)

Denpasar, IDN Times - Kepolisian Resor Kota Denpasar bersama fans Bali United mengadakan doa bersama untuk korban tragedi kerusuhan stadion Kanjuruhan, Malang. Doa bersama dilakukan di Pura Linggar Adhi Adhva Dhipa Mapolresta Denpasar, pada Senin (3/10/2022), pukul 17.00 Wita.

Kegiatan ini diikuti oleh 43 anggota Polresta Denpasar dan 35 orang suporter. Doa bersama ini berlangsung selama sekitar 35 menit.

Baca Juga: Apakah Boleh Prank Polisi? Ini Penjelasan Polda Bali

1. Panjatkan doa bersama berharap karma baik korban dibukakan

Doa bersama untuk korban tragedi kerusuhan stadion Kanjuruhan di Pura Linggar Adhi Adhva Dhipa Mapolresta Denpasar. (Dok.IDN Times/Polresta Denpasar)

Kapolresta Denpasar, Kombes Pol Bambang Yugo Pamungkas, mengungkapkan kegiatan doa bersama ini sebagai bentuk bela sungkawa dan doa bagi para korban tragedi Kanjuruhan. Dalam doa yang dipanjatkan tersebut, memohon agar para korban dibukakan segala karma baiknya, serta pintu surga. Bagi keluarga yang ditinggalkan, agar diberikan keikhlasan. Doa bersama ini dipimpin oleh Mangku I Gusti Ngurah Kariasa.

“Semoga mendapat tempat di sisi-Nya serta keluarga yang ditinggalkan mendapat ketabahan,” ungkapnya.

Belajar dari kejadian ini, Kapolresta Denpasar menyampaikan kesepakatan untuk bersinergi memajukan persepakbolaan.

2. Perwakilan suporter Bali United ajak introspeksi diri

Doa bersama untuk korban tragedi kerusuhan stadion Kanjuruhan di Pura Linggar Adhi Adhva Dhipa Mapolresta Denpasar. (Dok.IDN Times/Polresta Denpasar)

Sementara itu dari pihak perwakilan suporter Bali United, Anang Wahyudi, berharap tragedi Kanjuruhan tersebut sebagai musibah terakhir. Demi kemajuan sepak bola Indonesia ke depannya, ia mengajak saling introspeksi diri. Mengambil pelajaran dari tragedi ini, baik bagi jajaran Polri, suporter, hingga panitia penyelenggara.

“Kami sepakat tambah bersinergi untuk memajukan persepakbolaan Denpasar, Bali, dan tentunya Indonesia,” ungkapnya.

Kegiatan doa bersama ini merupakan instruksi dari Kapolri kepada wilayah jajarannya. Sebagai aksi solidaritas dan sekaligus membangun komunikasi publik bagi wilayah-wilayah yang memiliki suporter.

Berita Terkini Lainnya