TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pramugari Sriwijaya Air SJY 182 Asal Bali Akan Dimakamkan di Mumbul

Mia termasuk korban yang telah diidentifikasi

Berbagai Sumber

Denpasar, IDN Times - Tim Disaster victim investigation (DVI) Kepolisian Republik Indonesia (Polri) telah mengidentifikasi 12 jenazah Sriwijaya Air SJY 182, satu di antaranya pramugari asal Kota Denpasar bernama Mia Tresetyani Wadu (23). Hal ini disampaikan oleh Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Pol Rusdi Hartono, pada Kamis (15/1/2021). Pihaknya melakukan identifikasi melalui pemeriksaan sampel Deoxyribonucleic Acid (DNA) hingga sidik jari. Lalu bagaimana respon keluarga mendengar kabar ini?

Baca Juga: Keluarga Pramugari Sriwijaya Air SJY 182 di Bali Menggelar Ibadah

1. Keluarga sudah menerima kabar lebih dulu sebelum diumumkan

Mia Tre Setiyani Wadu semasa hidupnya. (Dok.IDN Times/Jhoni Lay)

Kakak sepupu korban, Yudi Irawan, menyampaikan telah menerima kepastian identifikasi jenazah Mia sejak pukul 18.00 Wita, Kamis (14/1/2021), satu hari sebelum diumumkan oleh Humas Mabes Polri.

“Jadi begitu diumumkan kami sudah mendapat kabar dari teman-teman Sriwijaya bahwa jenazahnya sudah teridentifikasi,” katanya, Jumat (15/1/2021).

Meskipun begitu, pihak keluarga mengaku tetap menunggu hasil pencarian bagian jenazah Mia lainnya.

2. Pihak keluarga akan menjemputnya di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Instagram.com/baliairport

Keluarga saat ini telah memastikan kepada maskapai agar jenazah korban dikawal oleh teman karib dan teman sejawat di Sriwijaya Air. Namun belum diketahui secara pasti kapan akan sampai di Bali.

Pihak keluarga sepakat akan mengurangi mobilisasi di tengah pandemik COVID-19, dan memilih untuk mengikuti anjuran dari Pemerintah. Apalagi sudah ada kepastian identifikasi jenazah korban.

“Jadi untuk pemulangan keluarga sudah mengambil satu kata sepakat bahwa kami akan menjemputnya di Bandara Ngurah Rai,” ucap Yudi.

3. Keluarga belum tentukan tanggal pemakaman

Unsplash/Doug Kelley

Keluarga Mia di Denpasar masih menunggu perkembangan dari pencarian berikutnya dan belum menentukan tanggal pemakaman. Hanya saja jenazah korban nantinya akan dimakamkan di pemakaman Kristen yang terletak di Mumbul, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung.

“Saya akan menunggu update dari teman-teman Sriwijaya (Air),” ungkap Yudi.

Berita Terkini Lainnya