TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Linglung, Warga Jembrana Jatuh ke Sumur Sedalam 20 Meter

Astungkara korban selamat

Tim SAR Pos Jembrana melakukan evakuasi terhadap perempuan yang jatuh ke dalam sumur sedalam 20 meter (Dok.IDN Times/Humas Basarnas Bali)

Jembrana, IDN Times – Seorang warga Banjar Anyar, Desa Baluk, Jembrana bernama Komang Diantari Wati (45) jatuh ke dalam sumur, Rabu (20/5) dinihari pukul 00.05 Wita. Korban diketahui dalam kondisi linglung saat kejadian.

Dalam satu bulan ini, tim SAR (Search and Rescue) telah mengevakuasi dua kejadian yang serupa di wilayahnya. Berikut ulasannya:

1. Korban dilaporkan dalam kondisi linglung hingga jatuh ke dalam sumur

Korban dievakuasi dalam kondisi meninggal dunia di dalam sumur (Dok.IDN Times/Basarnas Bali)

Menurut laporan yang diterima oleh Kepala Kantor Basarnas Bali, Gede Darmada, korban linglung saat kejadian, dan terjadi pada tengah malam. Basarnas Bali memberangkatkan sembilan personel dari Pos SAR Jembrana untuk mengevakuasinya.

“Dugaan linglung ya,” kata Darmada, Rabu (20/5).

2. Korban dievakuasi dalam kondisi selamat dari sumur dengan kedalaman 20 meter

Ilustrasi (IDN Times/Irma Yudistirani)

Tak berselang lama, Tim SAR berhasil mengevakuasi korban dalam keadaan selamat dari sumur berkedalaman 20 meter, dan ketinggian airnya sepinggang orang dewasa. Korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jembrana untuk segera mendapatkan tindakan medis.

"Proses penarikan korban hingga ke atas sumur selesai dilakukan sekitar pukul 01.36 Wita," jelas Darmada.

Mengingat kejadian sudah terjadi dua kali di wilayahnya, Darmada mengimbau masyarakat yang memiliki sumur di pekarangan rumah agar memerhatikan faktor keamanan. Satu di antaranya memasang penutup lubang sementara.

Baca Juga: Pria di Bali Todongkan Blakas ke Leher Karyawan Toko Sambil Minta Uang

Berita Terkini Lainnya