TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Coral Lipstik di Bawah Rp90 Ribuan, Warna Bibir Jadi On!

Harga terjangkau, kualitas tetap oke!

foto hanya ilustrasi (pexels.com/Suzy Hazelwood)

Kalau terbiasa menggunakan lipstik berwarna merah dan pink, mungkin kamu bisa menambah koleksi lipstik dengan warna coral. Warna ini terinspirasi dari koral laut yang mempunyai unsur oranye kemerahan atau oranye merah muda.

Terdapat banyak merek ternama yang juga mengeluarkan lipstik warna coral, yang tentu saja bikin penampilan bibirmu semakin eye catching. Tak perlu merogoh kocek terlalu dalam, berikut lima rekomendasi lipstik warna coral di bawah Rp90 ribuan.

Baca Juga: 5 Produk Eyeshadow Brand Lokal, Cocok buat Kulit Sawo Matang

Baca Juga: 5 Rekomendasi Eyeshadow Primer untuk Pemula, Awet Seharian

1. Emina Glossy Stain

Emina Glossy Stain (watsons.co.id)

Emina Glossy Stain cocok digunakan untuk remaja yang mulai mencoba kosmetik. Lipstik ini juga pas digunakan oleh para pemula dalam berdandan. Produk ini mempunyai warna yang cerah, membuat wajah nampak glowing dan segar.

Selain itu, lip tint ini berbentuk gel yang akan terasa ringan dan tak berminyak. Hasil akhirnya pun glossy, jadi bibir akan terlihat lembap dan mengeluarkan kilau natural. Harganya pun sangat pas di kantong remaja, yaitu Rp47 ribuan.

2. Inez Lipstick Color Contour Plus

Inez Lipstick Color Contour Plus (tokopedia.com/tyongterbaik)

Perlu kamu ketahui bahwa paparan sinar ultraviolet bisa menjadi penyebab bibir berwarna hitam. Kalau gak mau mengalaminya, kamu bisa memilih Inez Lipstick Color Contour Plus yang menawarkan kandungan UV Protection, supaya bibir tak berubah menjadi hitam. Formula ini dapat menjaga bibir dari paparan sinar ultraviolet. 

Tak sampai di situ, lipstik ini mengandung pelembap yang akan menghindari kamu dari risiko bibir pecah-pecah. Dengan sekali pulasan, warna coral dari lipstik ini akan nampak jelas, intens, dan awet. Jika tertarik untuk mencobanya, maka kamu harus menyiapkan dana sekitar Rp51 ribuan.

3. NYX Soft Matte Lip Cream

NYX Soft Matte Lip Cream (nyxcosmetics.com)

NYX Soft Matte Lip Cream memiliki formula khusus yang menghasilkan aroma manis, jadi akan terasa menyenangkan ketika digunakan. Lipstik ini mempunyai tekstur yang lembut dan creamy, sehingga mudah dioleskan ke bibir. Terlebih lagi, produk ini tahan lama ketika dipakai karena pigmentasinya cukup tinggi.

Jika kamu mempunyai warna bibir yang cool undertone dan neutral undertone, maka produk ini sangatlah direkomendasikan. Tak hanya menunjang penampilan, lipstik ini juga membuat bibir terasa ringan selama penggunaan. Harganya pun terjangkau, yakni Rp70 ribuan saja.

4. Wardah Colorfit Velvet Matte Lip Mousse

Wardah Colorfit Velvet Matte Lip Mousse (shopee.co.id/denura.official_ )

Bila kamu menggemari warna-warna earth tone, maka Wardah Colorfit Velvet Matte Lip Mousse bisa menjadi tambahan koleksi. Produk ini mempunyai tekstur yang ringan, lembut, dan tak meninggalkan kesan lengket ketika diaplikasikan pada bibir.

Kamu pun tak perlu menunggu lipstik kering terlalu lama karena produk ini cepat menempel di bibir. Selain itu, bibir juga tak akan terasa kering karena terdapat kandungan vitamin E yang melengkapi produk ini. Lipstik ini dijual dengan harga Rp73 ribuan.

Verified Writer

Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya