10 Bahasa Bali Alus yang Berhubungan dengan Air

Air termasuk komponen penting bagi makhluk hidup, selain udara dan makanan. Air bisa ada di alam maupun dalam tubuh, khusunya tubuh manusia.
Dalam Bahasa Bali, air disebut dengan yeh untuk kruna andap-nya, dan toya untuk Bahasa Bali alus-nya. Yuk, mengenal kosakata Bahasa Bali alus yang berhubungan dengan air beserta kruna andap-nya.
1. Air mata kruna andapnya yeh mata

Bahasa Bali alus air mata adalah toyan panon. Air mata berfungsi untuk mengekspresikan emosi seperti sedih atau bahagia. Selain itu, air mata juga berperan membantu menjaga kelembapan mata, membersihkan debu atau kotoran, serta mengandung enzim yang dapat melawan bakteri.
2. Air mani kruna andapnya pejuh

Bahasa Bali alus ari mani adalah kama. Air mani adalah cairan yang dikeluarkan dari organ reproduksi pria saat ejakulasi. Air mani biasanya berwarna putih agak keruh dan memiliki tekstur kental, yang kemudian akan mencair setelah beberapa saat dikeluarkan. Cairan ini terdiri dari campuran sperma yang diproduksi oleh testis dan cairan dari kelenjar prostat.
3. Air kencing kruna andapnya enceh

Bahasa Bali alus air kencing adalah warih atau panyuh. Air kencing atau urine adalah cairan sisa hasil penyaringan darah oleh ginjal. Fungsinya untuk membuang zat-zat sisa metabolisme dan kelebihan air, garam, serta racun dari tubuh. Warna air kencing biasanya kuning muda hingga kuning tua, tergantung pada kadar air dalam tubuh.
4. Air tape kruna andapnya brem

Bahasa Bali alus air tape adalah kanca. Air tape atau brem ini merupakan minuman beralkohol tradisional khas Bali. Brem ada yang digunakan untuk diminum, ada juga yang digunakan sebagai sarana upacara.
5. Air beras kruna andapnya banyu

Bahasa Bali alus air beras adalah langsuan. Air beras merupakan air hasil rendaman beras sebelum dimasak. Air beras biasanya digunakan untuk menyiram tanaman agar lebih subur, cepat berbunga, dan berbuah.
6. Air laut kruna andapnya yeh pasih

Bahasa Bali alus air laut adalah toya segara. Selain air laut, ada sumber air lainnya yaitu air sungai dan air danau. Air sungai kruna andap-nya yeh tukad, sedangkan Bahasa Bali alus-nya adalah toya tukad. Air danau kruna andap-nya yeh danu, sedangkan Bahasa Bali alus-nya toya danu.
7. Air susu (payudara) kruna andapnya yeh nyonyo

Bahasa Bali alus air susu adalah empehan. Air susu adalah cairan yang keluar dari payudara perempuan, asupan makanan untuk bayi. Selain manusia, hewan mamalia juga memiliki air susu yang fungsinya sama dengan manusia.
8. Hujan kruna andapnya yeh ujan

Bahasa Bali alus hujan adalah sabeh. Air hujan adalah air yang turun dari atmosfer ke permukaan bumi dalam bentuk tetesan melaleuca proses tertentu. Air hujan berperan penting dalam siklus air bumi, menjaga keseimbangan ekosistem, menyuburkan tanah, serta menjadi sumber air bagi kehidupan.
9. Keringat kruna andapnya peluh

Keringat Bahasa Bali alus-nya adalah pringet. Keringat adalah cairan yang dikeluarkan oleh kelenjar keringat di kulit sebagai cara tubuh mengatur suhu. Keringat biasanya keluar saat tubuh kepanasan, saat berolahraga, atau melakukan aktivitas berat.
10. Banjir kruna andapnya blabar

Bahasa Bali alus banjir adalah blabur. Banjir merupakan bencana yang bersumber dari air. Banjir disebabkan karena curah hujan yang tinggi, sampah, hingga alih fungsi lahan.
Belajar Bahasa Bali bisa dimulai dengan hal-hal sederhana di sekitar kita. Bahasa Bali alus yang berhubungan dengan air di atas akan menambah kosakata sekaligus mengenal kruna andap. Agar tidak lupa, kosakata tersebut harus sering kamu gunakan dalam percakapan.