7 Drama Dibintangi View Benyapa, Ada 10 Years Ticket!

Dramanya kebanyakan bertema sekolah

View Benyapa Jeenprasom adalah aktris di bawah naungan GMMTV, yang mengawali debut aktingnya pada tahun 2019. Aktris kelahiran 4 Juni 2002 ini sudah memerankan beberapa karakter drama di awal debutnya. Berikut ini deretan drama yang dibintangi View Benyapa.

Baca Juga: 5 Drama China Genre Wuxia Fantasi Paling Seru

Baca Juga: 5 Grup KPop Comeback Januari 2023, dari TXT Hingga NewJeans

1. Blacklist (2019)

7 Drama Dibintangi View Benyapa, Ada 10 Years Ticket!Blacklist (dok.GMM TV/Blacklist)

Drama Blacklist tayang pada 13 Oktober 2019 lalu. Drama ini menghadirkan deretan aktor muda di antaranya Nanon Korapat, Chimon Wachirawit, Ohm Pawat, Drake Sattabut, First Kanaphan, dan Frank Thanatsaran. View Benyapa juga menjadi pemain drama ini dengan berperan sebagai Carrot.

Dramanya menceritakan tentang Traffic yang memutuskan untuk pindah sekolah demi menyelidiki hilangnya saudara perempuan dia. Selama penyelidikannya itu, ia ditawari untuk bergabung dalam kelompok Blacklist, yang juga menyelidiki kejadian misterius di sekolah barunya.

2. The Shipper (2020)

7 Drama Dibintangi View Benyapa, Ada 10 Years Ticket!The Shipper (dok.GMM 25/The Shipper)

Tayang 22 Mei 2020, The Shipper merupakan drama yang dibintangi Prigkhing Sureeyares, First Kanaphan, Fluke Pusit, dan Ohm Pawat. View Benyapa juga membintangi drama ini dengan berperan sebagai Phingphing.

The Shipper menceritakan tentang Pan dan Kim yang mengalami pertukaran jiwa setelah kecelakaan. Pan harus bertahan di tubuh Kim, karena jiwa Kim yang belum sadar. Namun menjadi Kim bukan hal yang mudah, Pan perlahan menemukan beberapa hal yang selama ini belum ia ketahui.

3. 55:15 Naver Too Late (2021)

7 Drama Dibintangi View Benyapa, Ada 10 Years Ticket!55:15 Naver Too Late (dok.GMMTV/55:15 Naver Too Late)

55:15 Naver Too Late menceritakan tentang lima teman SMA yang secara tiba-tiba kembali ke tubuh mereka di usia 15 tahun. Meski hal itu cukup membingungkan di awal, mereka tidak menyiakan kesempatan kedua itu untuk memperbaiki keadaan dan bangkit dari keterpurukan.

View Benyapa menjadi pemeran utama dalam drama ini, dengan memerankan karakter Jarunee berusia 15 tahun. Ia me,bintangi drama ini bersama Nanon Korapat Kirdpan, Kay Lertsittichai, Piploy Kanyarat Ruangrung, Khaotung Thanawat Ratanakitpaisan, Jeep Wasu Saengsingkaeo, Nok Sinjai Plengpanich, Kob Songsit Rungnopakunsi, Amarin Nitibhon, dan Kara Polasit.

4. Star and Sky: Star in My Mind (2022)

7 Drama Dibintangi View Benyapa, Ada 10 Years Ticket!Poster drama Star and Sky: Star in My Mind (dok.GMMTV/Star and Sky: Star in My Mind)

Memerankan karakter Gia, View Benyapa menjadi pemain drama Star and Sky: Star in My Mind. Drama ini juga menghadirkan Dunk Natachai dan Joong Archen sebagai pemeran utamanya, nih!

Mengisahkan Daonuea yang menyatakan perasaan kepada Khabkluen di hari terakhir bersekolah. Namun ia ditolak secara lembut. Mereka kembali bertemu di Universitas, bahkan satu asrama.

5. Good Old Days (2022)

7 Drama Dibintangi View Benyapa, Ada 10 Years Ticket!Poster Good Old Days (dok.GMMTV/Good Old Days)

Drama Good Old Days menceritakan tentang kebahagiaan, kesedihan, mimpi, dan kenangan yang diceritakan melalui enam barang antik di Toko Good Old Days. Setiap item tersebut memiliki nilai cerita, dan kisahnya terbagi dalam beberapa episode.

Dalam drama yang tayang pada 10 Agustus 2022 ini, View Benyapa muncul dalam episode Love Wins dengan berperan sebagai Ink. Episode Love Wins sendiri dibintangi oleh Win Metawin bersama Pat Chayanit.

6. The Three GentleBros (2022)

7 Drama Dibintangi View Benyapa, Ada 10 Years Ticket!Poster drama The Three GentleBros (dok.GMMTV/The Three GentleBros)

Tayang pada 10 Oktober 2022, drama The Three GentleBros dibintangi Mam Kathaleeya McIntosh, Luke Ishikawa, Tay Tawan, Gun Atthaphan, Mook Worranit, Punpun Sutatta, dan Film Rachanun. Mengisahkan ibu dari Itchaya, Tewis, dan Ashira yang berencana menemukan pasangan sempurna untuk anak-anaknya.

Namun ketiga anaknya justru berencana menggagalkan perjodohan yang diatur ibunya. Mereka mencari perempuan yang dibenci ibunya, hingga menyewa pacar palsu. Dalam drama ini, View Benyapa berperan sebagai Namwa, yaitu saudara dari View (Film Rachanun).

7. 10 Years Ticket (2022)

7 Drama Dibintangi View Benyapa, Ada 10 Years Ticket!Poster drama 10 Years Ticket (dok.GMMTV/10 Years Ticket)

10 Years Ticket merupakan drama yang sudah tayang 14 Desember 2022 lalu. Drama ini dibintangi Ohm Pawat, Tu Tontawan, Off Jumpol, dan View Benyapa. Memerankan karakter Lookzo yang pemberani, membuat View Benyapa cukup mendapat perhatian dari penonton.

Drama 10 Years Ticket sendiri menceritakan tentang hancurnya pertemanan antara Phukhao dan Kongkwan. Hal itu terjadi karena saudara Kongkwan membunuh saudaranya Phukhao. Selain itu, Phukhao juga menyalahkan Kongkwan sebagai saudara dari pembunuh kakaknya.

Deretan drama yang dibintangi View Benyapa, bisa banget masuk dalam list tontonan untuk mengisi waktu luang. Dari deretan drama di atas, ada yang tertarik kamu tonton?

Suandewi Oka Photo Community Writer Suandewi Oka

Stay happy!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya