5 Lokasi Gelato di Uluwatu, Variannya Beragam

Kalau ada rekomendasi yang lain, share di kolom komentar ya

Gelato merupakan hidangan penutup yang banyak disukai orang. Selain rasanya enak dan menyegarkan, banyak varian rasa yang bisa dipilih sesuai selera. Di Bali sendiri banyak tempat yang menyajikan gelato dengan beragam rasa. Bisa jalan-jalan, sambil santai makan gelato bersama orang-orang terdekat.

Berikut ini rekomendasi lokasi gelato di Uluwatu. Liburan di kawasan Uluwatu sambil menikmati gelato biar adem.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Kafe di Umalas, Chill Sambil Liburan

Baca Juga: 5 Tempat Kuliner Babi di Seminyak, Awas Kalap Mata

1. Gelato Factory Uluwatu

5 Lokasi Gelato di Uluwatu, Variannya BeragamGelato Factory Uluwatu yang menyegarkan (Instagram.com/@gelatofactorybali)

Tempat pertama yang bisa kamu kunjungi adalah Gelato Factory Bali di Jalan Labuansait Nomor 157, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan. Gelato Factory Bali menawarkan beragam rasa yang bisa kamu pilih. Mulai dari cokelat, green tea, choco mint, bubble gum, hingga varian rasa buah-buahan yang menyegarkan.

Selain itu, harga gelato di sini sangat terjangkau. Mulai dari Rp27.000 saja, kamu sudah bisa makan gelato untuk menyegarkan harimu. Serunya lagi, selain gelato tersedia juga menu lainnya. Gelato Factory Uluwatu buka setiap hari mulai pukul 08.30 hingga 23.00 Wita.

2. Sandara Gelato

5 Lokasi Gelato di Uluwatu, Variannya BeragamSajian Sandara Gelato dalam sebuah cup (Instagram.com/@sandaragelato)

Berada di tepi jalan, tepatnya Jalan Labuansait Nomor 315, Desa Pecatu, Kuta Selatan, kamu akan mudah menemukan Sandara Gelato. Menawarkan tempat yang nyaman untuk nongkrong, sambil menikmati berbagai macam rasa gelato. Ada choco chips, strawberry sorbet, vanila, nutella, rum raisin, dan masih banyak lagi.

Kemasannya pun beragam, mulai dari baby cup hingga ukuran besar untuk merayakan hari-hari spesial. Mulai dari Rp35.000 saja, kamu sudah bisa menikmati gelato di sini. Sandara Gelato Uluwatu buka setiap hari mulai pukul 13.30 sampai 22.30 Wita.

3. Gaya Gelato Lab Uluwatu

5 Lokasi Gelato di Uluwatu, Variannya BeragamGaya Gelato Lab Uluwatu untuk menyegarkan harimu (Instagram.com/@gayagelatolabuluwatu)

Gaya Gelato Lab Uluwatu berlokasi di Jalan Raya Uluwatu KM Nomor 19, Desa Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 11.00 sampai 21.00 Wita. Rasa gelato yang ditawarkan pun beragam, mulai dari varian rasa yang manis hingga buah-buahan yang menyegarkan.

Ada empat kemasan yang bisa kamu pilih, mulai dari small cup, medium cup, large cup, dan party cup. Selain itu, kamu juga bisa memilih makan gelato dengan menggunakan cone yang renyah. Harganya mulai Rp48.000.

4. Bali Blue Gelato

5 Lokasi Gelato di Uluwatu, Variannya BeragamBali Blue Gelato tersedia dalam bentuk cone yang renyah (Instagram.com/@balibluegelato)

Dekat dengan Pantai Padang Padang, terdapat Bali Blue Gelato yang bisa kamu kunjungi untuk menikmati segarnya gelato. Berada di Jalan Labuansait Nomor 73, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, tempat ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 23.00 Wita.

Gelato di sini cukup unik, karena mereka mengusung konsep vegan dengan berbagai pilihan rasa yang disajikan dalam cup maupun cone. Ada rasa dark chocolate, amarena cherry, salted caramel, tiramisu, vanilla bean, pistacchio, dan masih banyak lagi. Harga gelatonya pun sangat terjangkau, mulai dari Rp35.000 saja.

5. Three Penguins Gelato

5 Lokasi Gelato di Uluwatu, Variannya BeragamThree Penguins Gelato yang punya beberapa varian rasa (Instagram.com/@threepenguinsgelato)

Rekomendasi tempat makan gelato di Uluwatu yang terakhir adalah Three Penguins Gelato. Tersedia beragam rasa gelato yang bisa kamu pilih, dan disajikan dalam cup maupun cone yang renyah. Ada rasa coffee gelato, vanila, pistacchio, rum raisin, mint chocolate, hingga rasa buah-buahan yang menyegarkan.

Kamu bisa menikmati gelato di sini dengan harga mulai Rp25.000. Three Penguins Gelato berlokasi di Jalan Raya Uluwatu Pecatu Nomor 99X, Desa Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, buka setiap Senin-Sabtu mulai pukul 11.00 hingga 22.00 Wita.

Kalau kamu punya rekomendasi lokasi gelato di Uluwatu selain daftar di atas, share saja infonya di kolom komentar ya.

Natalia Indah Kartikaningrum Photo Community Writer Natalia Indah Kartikaningrum

Mbak-mbak rambut pendek yang paling suka diajak ngopi atau sunsetan bareng.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya