Sudah Mendunia, 5 Alasan Kenapa Kopi Kintamani Khas Bali ini Nikmat

Udah pernah cobain kopinya lum?

Kalau kamu seorang pencinta kopi sejati yang tengah berlibur ke Bali, tak ada salahnya lho mampir ke Kintamani di Kabupaten Bangli. Kopi Kintamani ini sudah sangat populer di kalangan para penikmat kopi dari lokal maupuan mancanegara.

Kopi Kintamani mempunyai cita rasa lembut dan manis. Ada bocoran rahasia buat kamu nih di balik nikmatnya kopi Kintamani ini.

1. Kopi kintamani tergolong kopi arabika

Sudah Mendunia, 5 Alasan Kenapa Kopi Kintamani Khas Bali ini Nikmatemirates247.com

Baca Juga: Wajib Dicoba! 6 Camilan Lokal Bali ini Bikin Lidahmu Bergoyang Manja

Kopi kintamani menjadi primadona dan terbaik di Bali. Nah, kopi kintamani masuk ke dalam jenis arabika lho. Kopi ini memiliki rasa yang ringan dan aromanya unik. Bakalan ketagihan deh!

2. Ditanam di dataran tinggi Kintamani

Sudah Mendunia, 5 Alasan Kenapa Kopi Kintamani Khas Bali ini Nikmatmongabay.co.id

Kopi kintamani ditanam di dataran tinggi Kintamani di atas 900 mdpl. Kintamani ternyata tak hanya tentang gunung dan Danau Baturnya saja ya. Sudah pernah ke sana?

3. Kopi Kintamani memiliki aroma jeruk yang khas lho

Sudah Mendunia, 5 Alasan Kenapa Kopi Kintamani Khas Bali ini NikmatPexels/Georgi Petrov

Keunikan lain dari kopi Kintamani adalah aroma jeruknya. Ternyata aroma tersebut muncul karena kopi Kintamani ditanam berdampingan dengan tanaman buah jeruk. Hal inilah yang membuat kopi Kintamani berbeda dari kopi lainnya. Penasaran, kan?

4. Tingkat keasaman berada pada level sedang

Sudah Mendunia, 5 Alasan Kenapa Kopi Kintamani Khas Bali ini Nikmatprelo.co.id

Kopi Kintamani memiliki tingkat keasaman sedang. Sebab biji kopi yang digunakan hanya biji kopi pilihan. Pengolahannya juga dilakukan secara tradisional. Hal inilah yang membuat kopi tersebut memiliki rasa yang ringan dan aroma khas.

5. Kopi Kintamani sudah mendunia

Sudah Mendunia, 5 Alasan Kenapa Kopi Kintamani Khas Bali ini Nikmatkopifactory.com

Baca Juga: Sejuk & Rileks, 6 Pemandian Air Panas Keren di Bali

Kalau ini sih sudah tidak diragukan lagi. Bali yang selalu jadi jujugan wisatawan mancanegara, maka tak salah jika penikmat kopi Kintamani digemari oleh orang asing. Bahkan kopi Kintamani sudah diekspor ke Amerika serikat sejak tahun 1825. Penasaran kayak gimana rasanya? Beli saja ya.

Artikel ini pertama kali ditulis oleh Zivanhea di IDN Times Community dengan judul 5 Rahasia di Balik Nikmatnya Kopi Kintamani Khas Bali, Sudah Coba?

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya