TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

14 Nama Penglingsir Puri yang Mendukung Bandara Bali Utara

Istri-istri penglingsir akan melaksanakan tari sakral

Para penglingsir puri di Bali mendukung pembangunan Bandara Bali Utara. (IDN Times/Ayu Afria)

Gianyar, IDN Times – Masyarakat Kabupaten Buleleng di Kecamatan Kubutambahan akan menggelar penyambutan rencana pembangunan Bandara Bali Utara, melalui acara sakral bertajuk Festival Budaya. Festival ini melibatkan para penglingsir dari 14 puri yang ada di seluruh Bali, dan akan digelar di Pura Penyusuhan, Kubutambahan, Buleleng, pada Minggu (26/5/2024) depan.

“Festival Budaya Topeng Gajah Mada ini sangat jarang dipentaskan,” ungkap Direktur Utama PT Bandara Internasional Bali Utara (BIBU), Erwanto Sad Adiatmoko Hariwibowo.

Baca Juga: 14 Penglingsir Puri Dukung Pembangunan Bandara di Bali Utara

1. Akan ada pementasan Topeng Gajah Mada

ilustrasi canang (commons.wikimedia.org/Okkisafire)

Erwanto mengatakan, festival ini adalah Napak Bhuwana atau injak kaki di Bumi Panji Sakti Buleleng, yang rencananya akan diikuti oleh pementasan Topeng Gajah Mada.

“Selama ini belum pernah dilakukan karena memang pergelaran budaya ini adalah sifatnya sakral dengan pemilihan waktu pementasannya pun menunggu waktu yang sangat tepat untuk sebuah keberkahan,” katanya.

2. Tarian Rejang Dewa akan ditarikan penglingsir puri di Bali

Para penglingsir puri di Bali mendukung pembangunan Bandara Bali Utara. (IDN Times/Ayu Afria)

Bentuk pergelaran ini terdiri dari Tarian Rejang Dewa, yang ditarikan oleh istri para penglingsir. Yaitu melibatkan 14 istri penglingsir dari 14 puri di Bali. Tarian Rejang Dewa adalah tarian sakral yang dikaitkan dengan pelaksanaan upacara Dewa Yadnya.

“Festival ini adalah bentuk persembahan kepada Yang Maha Kuasa agar mendapat berkah spiritual demi kemakmuran masayarakat,” ucapnya.

Instagram

Sementara itu berikut ini daftar penglingsir puri yang mendukung dibangunnya Bandara Bali Utara:

  1. Raja Klungkung, Ida Dalem Smaraputra
  2. Penglingsir Puri Agung Peliatan, Ida Cokorda Gde Putra Nindia
  3. Penglingsir Puri Agung Singaraja, Ida Anak Agung Ngurah Ugrasena
  4. PenglingsirPuri Agung Pemecutan Badung, Ida Anak Agung Ngurah Putra Darmanuraga
  5. Penglingsir Puri Ageng Blahbatu Gianyar, Ida Anak Agung Ngurah Kakarsana
  6. Penglingsir Puri Agung Bangli, Ida Anak Agung Gde Muninjaya
  7. Penglingsir Puri Agung Karangasem, Ida Anak Agung Bagus Partha Wijaya
  8. Penglingsir Puri Agung Kerambitan, Ida Anak Agung Ngurah Gde Puja Utama
  9. Penglingsir Puri Anom Tabanan, Ida Anak Agung Ngurah Panji Astika
  10. Penglingsir Puri Anyar Kerambitan, Ida Anak Agung Bagus Ngurah Agung Erawan
  11. Penglingsir Puri Agung Negara Jembrana, Ida Anak Agung Bagus Gde harry Sutedja
  12. Penglingsir Puri Peguyangan, Ida I Gusti Ngurah Nitya Santhiarsa
  13. Penglingsir Puri Agung Petak Gianyar, Ida Cokorda Gde Dibya
  14. Penglingsir Puri Anyar Tabanan, Ida Anak Agung Ngurah Agung Juli Artawan.
Berita Terkini Lainnya