TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Quotes Populer yang Maknanya Sering Disalahartikan

Mentang-mentang YOLO, kamu malah gunakan untuk hedon

Pexels/Guilherme Ferrari

Quotes seringkali berisi pesan yang bisa memberikan energi dan semangat positif bagi orang yang mendengar atau membacanya. Namun ternyata banyak sekali quotes populer yang maknanya justru sering disalahartikan. Seperti 6 quotes berikut ini yang harus kita ketahui bersama.

Baca Juga: 5 Alasan Ingin Selalu Bahagia Justru Tak Dianjurkan

Baca Juga: 5 Alasan Gak Usah Berharap Diperlakukan Sama dari Orang Lain

1. You only live once

Pexels/Julian Jagtenberg

Sebenarnya ini merupakan quotes yang lekat dengan kehidupan milenial. Artinya sih simpel, hidup cuma sekali, dan biasanya disingkat YOLO. Kalimat itu bermakna, bahwa kita harus memaksimalkan hidup dengan melakukan hal-hal positif dan harus gigih mengejar mimpi.

Namun sayangnya, banyak di antara kita yang justru salah kaprah dalam memaknainya. Kalimat tersebut diartikan sebagai kebebasan untuk menikmati hidup misalnya hedon dalam membelanjakan uang, berpesta, bersantai-santai, dan malas-malasan yang justru berdampak sangat fatal untuk masa depan.

2. Follow your passion

Unsplash/Brooke Cagle

Kita semua pasti sering mendengar quotes ini, bukan? Quotes ini memberikan pesan untuk mengikuti passion atau renjana dalam melakukan apa pun, termasuk pula pekerjaan.

Namun kalimat ini kerap dijadikan sebagai alasan pembenaran untuk membatasi diri sendiri, dengan menolak hal-hal baru yang dianggap tidak sesuai pilihan hati. Padahal itu bisa saja memberikan banyak keuntungan jika kita memiliki kemauan untuk mencobanya.

3. Be yourself

Pexels/Andrea Piacquadio

Kemudian, ada quotes yang dikenal dengan arti “Jadilah dirimu sendiri”. Maksudnya adalah kita harus percaya diri dengan menjadi diri sendiri tanpa dibuat-buat, bukan bersikap palsu supaya bisa eksis.

Namun nasihat ini sering disalahartikan dengan mewajarkan sikap malas untuk mengubah karakter ke arah yang lebih baik maupun aspek-aspek hidup lainnya.

Ingatlah bahwa menjadi diri sendiri juga berarti kita mau diajar dan belajar demi kebaikan diri sendiri.

4. Love yourself 

Pexels/Pixabay

Kita juga pasti ingat quotes ini yang sebenarnya memiliki makna positif berupa menerima diri sendiri seutuhnya, termasuk segala kelemahan dan kelebihan. Namun nyatanya, quotes ini sering dimaknai sebagai pembenaran untuk bersikap egois, mau menang sendiri, gampang sekali curigaan pada orang lain, bahkan bermalas-malasan dan hidup boros yang justru menjadi racun dalam hidup kita sendiri.

Seseorang baru bisa dikatakan mencintai diri sendiri jika ia mau memacu diri selangkah lebih maju dan mengubah ke arah yang lebih baik lagi.

5. Bermimpilah setinggi langit

Pexels/Retha Ferguson

Quotes di atas terdengar seperti memacu kita untuk mencapai impian. Sayangnya banyak yang salah kaprah dengan mengartikan, bahwa bermimpi itu harus setinggi langit melebihi kemampuan diri sendiri, tidak mau berpikir, dan bersikap realistis.

Dampaknya adalah muncul rasa kekecewaan jika mimpinya tidak terwujud. Padahal bermimpi secara realistis justru sangat dianjurkan, karena akan memberikan ketenangan jiwa dan lebih santai dalam menjalani hidup.

Verified Writer

Wimantyo Resi H.

Hanya orang biasa yang ingin melihat dunia.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya