TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Kesalahan Goals Speaking Kamu Tak Tercapai, Gak Usah Takut

Banyak cara lho biar kamu semakin lancar

Unsplash.com/Wonderlane

Kita hidup di zaman modern yang mana kemampuan Bahasa Inggris sangat dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari. Tak hanya kemampuan mengerjakan soal di atas kertas, namun kemampuan speaking atau berbicara juga harus baik.

Setiap orang pasti memiliki goals atau tujuan tersendiri dalam berlatih Bahasa Inggris. Apakah selama ini kamu sudah berlatih, namun tujuanmu masih belum tercapai? Mungkin kamu masih melakukan beberapa kesalahan yang mengakibatkan kemampuanmu sulit meningkat. Apa saja? Simak artikel ini sampai akhir ya.

Baca Juga: 5 Alasan Lamaran Kerjamu Ditolak HRD Terus, Hindari deh!

Baca Juga: 5 Fase yang Dialami Setelah Resign Kerja, Relate Gak?

1. Terlalu memikirkan grammar

Unsplash.com/Teslariu Mihai

Grammar atau aturan tata bahasa dalam Bahasa Inggris memang penting untuk diperhatikan. Namun kalau berlatih speaking sebenarnya gak perlu terlalu memikirkannya, karena kamu gak sedang menulis jurnal ilmiah atau mengirim email ke profesor di kampus.

Kendati demikian, setidaknya kamu paham mengenai tenses, kalimat aktif maupun kalimat pasif. Kunci dari speaking adalah percaya diri, gak terbata-bata dan orang lain mengerti apa yang sedang kamu bicarakan.

2. Malas menghafal kosakata

Unsplash.com/Joel Muniz

Perbendaharaan kosakata sangatlah penting agar kamu gak mengulang kata-kata yang sama selama berbicara dalam Bahasa Inggris, karena hal ini akan terdengar sangat membosankan. Keterbatasan kosakata juga membuatmu sulit berekspresi. Jadi, jangan malas menghafal kosakata ya!

Kamu bisa mendengarkan podcast dalam Bahasa Inggris dan mencatat kosakata yang terdengar asing lalu mencari tahu artinya. Selain mendengarkan, kamu juga bisa belajar dengan membaca buku Bahasa Inggris dan menemukan kosakata baru di dalamnya.

3. Mengartikan kata per kata

Unsplash.com/Jonathan Cosens Photography

Berbicara dengan Bahasa Inggris gak bisa diartikan kata per kata. Mengartikan kata per kata akan membentuk kalimat yang terdengar aneh dan gak natural. Untuk menghindari hal tersebut, selain belajar kosakata baru, kamu juga harus belajar frasa dan kalimat atau ekspresi yang pas diucapkan pada kondisi tertentu.

Hal tersebut dapat dipelajari dengan menonton sebuah percakapan Bahasa Inggris sehari-hari ataupun podcast. Biar terlihat lebih pro, kamu juga bisa belajar idiom. Dengan begitu, gaya bicaramu akan terdengar lebih natural seperti native speaker.

4. Malu mempraktikannya di depan orang-orang

Unsplash.com/Maria Krisanova

Kunci dari lancar berbahasa Inggris adalah latihan sesering mungkin sampai kamu merasa terbiasa. Hal ini dapat dimulai dengan memulai percakapan ringan di kehidupan sehari-hari.

Carilah komunitas atau grup yang berisi sekumpulan orang-orang yang sedang belajar Bahasa Inggris dan praktikkan di depan mereka! Kamu gak perlu malu meskipun masih banyak kalimat yang salah. Justru dari kesalahan akan membuatmu belajar untuk menjadi lebih baik lagi ke depannya.

Verified Writer

Lula Lula

you can reach me on my IG @lulumaryamah23

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya