TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Beasiswa Luar Negeri Paling Bergengsi 2019, Buruan Daftar!

Kalau bukan sekarang, kapan lagi

Pixabay.com/sasint

Banyak yang ingin kuliah ke luar negeri tapi kendala bahasa, dan biaya studi kerap jadi hambatan.

Tapi gak usah khawatir. Ada banyak waktu buat kamu belajar bahasa, dan enam beasiswa ke luar negeri ini sudah ditanggung semua lho.

1. Beasiswa Undergraduate GAKUBU, Jepang

wikipedia.org

Buat kamu yang berancang-ancang ingin kuliah di Jepang beasiswa satu ini tak boleh dilewatkan. Pasalnya, program beasiswa ini ditawarkan langsung oleh Kementerian Pendidikan, Budaya, Olahraga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi negeri Sakura tersebut.

Tak hanya mendapat tunjangan hidup, penerima beasiswa juga tak perlu pusing memikirkan biaya kuliah karena ditanggung sepenuhnya oleh pemerintah setempat.

Pendaftaran beasiswa ini dimulai pada bulan April hingga Mei tiap tahunnya. Nah, buat yang masih penasaran bisa langsung kunjungi www.id.emb-japan.go.jp ya!

2. Chongqing Scholarship 2019, Tiongkok

pixabay/tangcitrus

Selain Jepang, Tiongkok juga memberikan beasiswa untuk kamu yang ingin melanjutkan studi S1 di sana. Chongqing University of Posts and Telecommunications jadi salah satu universitas di negeri Tirai Bambu yang menawarkan program beasiswa tiap tahunnya.

Tak hanya diperuntukkan untuk mahasiswa S1, program tersebut juga diberikan bagi mahasiswa S2 dan S3 juga lho.

Per tahunnya, penerima beasiswa S1 akan mendapatkan bantuan dana sebesar 25 ribu RMB atau Rp52,9 juta. Jika tertarik kamu bisa langsung saja akses ke english.cqupt.edu.cn untuk info detailnya.

Baca Juga: Segera Daftar! 7 Beasiswa Bergengsi Dalam Negeri 2019

3. KAIST Scholarship, Korea Selatan

universitaskorea.com

Bagi kamu yang ingin melanjutkan kuliah di bidang studi Sains, Teknik dan Teknologi, Korea Advanced Institute of Science and Technology (KAIST) bisa jadi pilihan. Masuk dalam 100 top universitas di dunia, KAIST rutin memberikan beasiswa S1 untuk mahasiswa internasional termasuk Indonesia.

Selain dapat berkuliah tanpa dipungut biaya, penerima beasiswa juga memperoleh tunjangan sebesar 350 ribu KRE atau sekitar Rp4,5 juta serta asuransi kesehatan nasional. Nah, biar gak makin penasaran kamu bisa cek info lengkapnya di kaist.ac.kr.

4. University of Oregon Scholarship, Amerika Serikat

communications.uoregon.edu

Kalau kamu ingin berkuliah di negeri Paman Sam kampus yang satu ini juga membuka kesempatan lewat program beasiswa. Selain mendapat tunjangan pendidikan, kamu yang berhasil lolos program ini juga akan dilibatkan dalam beberapa kegiatan berkaitan dengan pengenalan budaya juga lho. Seru kan?

Kalau ingin mendapat informasi lebih lengkap kunjungi saja admissions.uoregon.edu.

5. Innopolis University Scholarship, Rusia

wikipedia.org

Ada yang berminat melanjutkan kuliah di bidang IT dan Robotika? Jika iya jangan sampai melewatkan beasiswa S1 dari Innopolis University. Kampus yang berada di negara Rusia ini tak hanya menanggung biaya kuliah saja, tetapi juga memberikan tunjangan sebesar 200 hingga 700 dolar AS.

Selain itu, kamu juga diberikan fasilitas berupa asrama kampus selama tinggal di Rusia. Bagi kamu yang berminat bisa kulik info detailnya di apply.innopolis.ru.

Baca Juga: Dapat Uang Akomodasi, 5 Beasiswa ke Luar Negeri Tahun 2019

Berita Terkini Lainnya