Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

Resep Tahu Kukus Juragan Elite, Sangat Menyehatkan

Tahu juragan elit. (dok. Unicef)

Memasak sendiri untuk kebutuhan keluarga tentunya memiliki kepuasan tersendiri. Sebab setiap keluarga ingin menyajikan makanan yang sehat bagi keluarganya. Namun, terkadang sulit juga untuk menemukan ide masakan yang akan dibuat.

Nah, jika sedang mencari resep masakan sehat untuk keluarga, kamu sudah berada di artikel yang tepat. Artikel ini menyajikan cara membuat tahu kukus isi daging ikan atau udang. Tenang, bahan maupun cara membuatnya sederhana kok. Langsung disimak, ya!

Bahan Tahu Kukus Juragan Elite

Ilustrasi tahu. (Pixabay.com/allybally4b)

Keperluan bahan tahu kukus ini bisa kamu dapatkan di pasar maupun supermarket terdekat. Berikut ini bahan tahu kukus juragan elite:

  • 10 buah tahu
  • 200 gram daging ikan atau udang
  • 1 putih telur
  • 1 sendok makan irisan halus daun bawang
  • garam dan merica secukupnya

Bahan kuah sebagai berikut:

  • Tulang ayam secukupnya
  • 1 ruas jahe
  • Garam dan merica secukupnya
  • Sayur sawi seikat
  • Daun ketumbar atau seledri secukupnya.

Cara Membuat Tahu Kukus Juragan Elite

Ilustrasi memasak. (Unsplash.com/Sergio Camalich)

  1. Potong tahu berukuran sekitar 5 centimeter (cm). Kemudian bagian tengahnya dikerok sedikit
  2. Haluskan daging ikan atau udang
  3. Kocok putih telur
  4. Campurkan daging ikan atau udang tersebut bersama bagian tahu yang dikerok
  5. Tambahkan putih telur yang sudah dikocok, irisan daun bawang, garam, dan merica
  6. Aduk adonan tersebut hingga merata
  7. Masukkan adonan ke dalam bagian tahu yang telah dikerok sebelumnya
  8. Kukus tahu hingga matang.

Untuk kuahnya, masukkan semua bahan ke dalam panci. Kemudian tambahkan air secukupnya, lalu rebus hingga mendidih.

Cara Penyajian

Ilustrasi makan. (Unsplash.com/Tyson)

Setelah tahu dikukus matang, segera taruh di dalam wadah. Sajikan tahu bersama kuah, sawi, daun ketumbar, atau seledri. Sebaiknya santap selagi hangat karena akan lebih nikmat.

Resep tahu kukus juragan elite di atas bisa untuk lima porsi. Tahu mengandung beragam nutrisi seperti protein, karbohidrat, kalium, zat besi, vitamin B dan E. Tahu juga bebas kolesterol. Sebaiknya tahu dikukus daripada digoreng, karena lebih menyehatkan.

Resep masakan sehat tahu kukus juragan elite ini dikutip dari buku berjudul Resep Masakan Keluarga Sehat yang diterbitkan oleh Unicef pada 2019. Tahunya bisa diberikan untuk bayi di bawah lima tahun dan anak-anak. Jika diberikan untuk bayi, masakan harus dibuat lebih halus menyesuaikan usia bayi, dan sebaiknya tidak ditambahkan merica. Selamat mencoba!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ari Budiadnyana
EditorAri Budiadnyana
Follow Us