Istana Taman Jepun, Wisata ala Taman Jepang di Denpasar

Bisa untuk seru-seruan bareng keluarga juga.

Kota Denpasar mempunyai berbagai tempat wisata yang bisa dikunjungi saat akhir pekan maupun hari libur. Mulai dari pantai, museum, monumen, dan juga taman yang menawan. Salah satunya adalah Istana Taman Jepun Bali atau disebut juga dengan Bali Frangipani Palace. Tempatnya luas, dan teduh dengan pepohonan bunga jepun Bali, bisa menjadi destinasi wisata santai seperti wisata ala taman di Jepang. Berikut ulasannya.

Baca Juga: Harga Tiket Masuk Pura Uluwatu, Wisata Paling Ikonik di Bali

Baca Juga: Festival Layang-layang Tradisi Bali , 5 Faktanya!

1. Lokasi, jam operasional, dan tiket masuk Istana Taman Jepun Bali 

Istana Taman Jepun, Wisata ala Taman Jepang di DenpasarAda jalan setapak yang bisa digunakan untuk berkeliling taman (Dok.Pribadi/Natalia Indah)

Dengan letaknya yang strategis di tengah kota, Istana Taman Jepun Bali akan mudah kamu temukan. Tepatnya di Jalan Hayam Wuruk Tanjung Bungkak no. 104H, Denpasar Timur, Bali. Taman ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 Wita hingga pukul 18.00 Wita. Untuk memasuki taman ini, kamu tidak dipungut biaya alias gratis.

2. Daya tarik Istana Taman Jepun Bali 

Istana Taman Jepun, Wisata ala Taman Jepang di DenpasarSalah satu varian jepun Bali yang ditanam di Istana Taman Jepun Bali (Dok.Pribadi/Natalia Indah)

Istana Taman Jepun Bali mempunyai luas sekitar 2,5 hektar dan sekitar 400 varietas bunga jepun yang berasal dari Bali maupun dari luas negeri tumbuh subur di dalamnya. Jika di Jepang ada bunga sakura di tamannya, Bali punya bunga jepun yang menjadi daya tariknya.

Kamu bisa berkunjung sambil belajar mengenai bunga jepun itu sendiri di sini. Selain itu, terdapat juga lapangan rumput yang terawat dengan baik yang bisa kamu gunakan untuk duduk-duduk santai menikmati suasana taman yang sejuk. Bahkan, ada empat aktivitas olahraga yang rutin dilakukan di sini dan kamu pun bisa mengikutinya, yaitu yoga, panahan, sepak bola, serta gateball.

Di bagian tengah area taman, terdapat danau buatan dengan beberapa meja dan tempat duduk dari batu yang bisa digunakan untuk bersantai. Ada juga sebuah tempat makan bernama Taman Jepun Cafe & Resto, yang menyediakan beragam menu makanan serta minuman. Selain itu, terdapat persewaan trampolin dan pedal go kart yang bisa digunakan untuk bermain anak-anak.

3. Fasilitas yang disediakan 

Istana Taman Jepun, Wisata ala Taman Jepang di DenpasarDanau buatan di tengah taman yang menyejukkan (Dok.Pribadi/Natalia Indah)

Sebagai wahana rekreasi, Istana Taman Jepun Bali mempunyai fasilitas yang sangat lengkap. Mulai dari area parkir yang sangat luas, toilet, tempat makan dan minum, hingga banyak spot untuk berfoto. Kamu bisa mengajak keluarga maupun teman-teman berkunjung kemari. Bahkan, Istana Taman Jepun Bali juga bisa disewa untuk mengadakan acara outbond, gathering, hingga pesta pernikahan juga.

Yuk nongki cantik ke Istana Taman Jepun Bali ala wisata taman seperti di Jepang lho. Ada taman dan danau yang menjadi pemandangan saat santai di Taman Jepun. 

Natalia Indah Kartikaningrum Photo Community Writer Natalia Indah Kartikaningrum

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Silfa Humairah Utami

Berita Terkini Lainnya