Dikenal Kuat, 4 Alasan Kamu Bisa Terpikat oleh Pesona Perempuan Bali
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Artikel ditulis oleh: Dian, Community Writer
Kamu gak akan pernah kekurangan lokasi jika ingin berburu alam dan tradisi jika berlibur ke Bali. Sebab Bali telah menyajikan alam, pura, dan atraksi budayanya yang sudah mendunia. Tapi, jangan salah. Bali tak hanya tentang itu saja.
Jika mau membaur bersama masyarakat lokal, kamu akan menemukan betapa pesonanya para perempuan asli Bali. Eits, tapi ini bukan membahas soal cantik dan seksi ya. Para perempuan Bali termasuk satu dari bagian keindahan dari Pulau Dewata juga lho. Kenapa bisa begitu? Simak ulasannya di bawah ini.
1. Kamu akan terpikat olehnya begitu mereka mengenakan busana adat
Pesona perempuan Bali juga bisa kamu temui saat mereka berbusana adat. Sebenarnya dengan busana adat yang sederhana dan sopan, ditambah riasan wajah yang tidak terlalu ribet, perempuan Bali sudah cukup tampil menarik. Tampil sederhana saja cantik, apalagi isi senyum manis ya.
2. Perempuan Bali sangat memesona ketika menari
Bagi perempuan Bali, menari bukan sekadar ekspresi. Tari adalah persembahan suci kepada Tuhan, sekaligus media olah rasa sebagai seni. Secara umum, tari Bali ada yang bersifat sakral dan juga hiburan.
Banyak gerak yang memukau dari tarian Bali, mulai dari gerakan wajah, tangan, badan, hingga kaki. Nah, jika perempuan Bali sudah memainkan matanya saat menari, hati-hati lho kamu dibikin jatuh hati.
3. Perempuan Bali sangat ramah
Kalau yang ini sih relatif ya. Ramah itu tergantung pribadi masing-masing. Tapi secara umum, perempuan Bali memiliki karakter ramah dan santun. Sampai-sampai ada lho bule yang kepincut dengan perempuan Bali hingga akhirnya memutuskan untuk menikah.
Kalau kamu ke Bali, coba sesekali ngobrol sama perempuan Bali. Siapa tahu kamu kepincut dan berjodoh juga.
4. Bisa menaruh beban berat di kepala
Perempuan Bali sebenarnya juga seorang pekerja keras. Kebanyakan perempuan Bali ikut membantu ekonomi keluarganya. Tidak hanya dalam bekerja, perempuan Bali juga tangguh saat sembahyang. Nah, pesona ketangguhan perempuan Bali saat sembahyang bisa dilihat dari cara mereka membawa persembahan, ke pura dengan cara ditaruh di kepala.
Mereka terbiasa membawa beban berat di kepalanya berupa persembahan upacara agama. Kadang-kadang persembahan yang ditaruh di atas kepalanya berat lho. Sangat tangguh ya!
Nah, adakah yang mau menambahkan? Silakan berikan pendapat di kolom komentar ya.
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.