5 Cara Dapatkan Kembali Kepercayaan Pasangan, Jangan Ulangi Kesalahan

Sekali tersakiti, pasti tidak mudah untuk memperbaikinya

Apakah kamu pernah mengkhianati kepercayaan yang diberikan pasangan? Apabila iya, tindakan itu pasti memengaruhi hubungan kalian yang sebelumnya harmonis, berubah menjadi penuh emosi negatif, terlebih ketika membahas soal hubungan percintaan. Jika hal ini kamu alami, maka jangan malah mengambil tindakan yang gegabah untuk menyelesaikannya.

Apabila pasanganmu mulai sulit untuk memercayaimu kembali, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan kembali kepercayaannya. Memang memerlukan proses, tapi tidak ada salahnya untuk coba menerapkan lima cara berikut ini dalam hubungan kalian:

Baca Juga: Ragu Mau Menikah atau Tidak? Pastikan 5 Hal Ini Dulu pada Diri Sendiri

1. Berjiwa besarlah untuk mengakui kesalahanmu 

5 Cara Dapatkan Kembali Kepercayaan Pasangan, Jangan Ulangi Kesalahanilustrasi orang mengakui kesalahannya (pexels.com/Jack Sparrow)

Cara pertama yang perlu kamu lakukan untuk mengembalikan kepercayaan pasangan yaitu dengan berjiwa besar untuk mengakui kesalahan yang sudah kamu perbuat. Beranikan diri untuk mengakui secara langsung kepadanya. Setelah mengakuinya, rendah hatilah untuk meminta maaf padanya.

Saat kamu meminta maaf, jelaskan kepada pasanganmu bahwa kamu benar-benar menyesal melakukan kesalahan yang mengakibatkan hilangnya kepercayaan darinya. Tuluslah dalam meminta maaf sehingga dia juga bisa merasakan kesungguhanmu. Kemudian, berjanjilah untuk berubah menjadi pribadi yang lebih baik lagi dan berusahalah untuk gak akan mengulang kesalahan yang sama.

2. Latihlah diri kamu untuk lebih bersabar

5 Cara Dapatkan Kembali Kepercayaan Pasangan, Jangan Ulangi Kesalahanilustrasi bersabar menghadapi pasangan (pexels.com/Ivan Samkov)

Membangun sebuah hubungan asmara saja membutuhkan waktu dan proses. Perlu proses untuk bisa saling mengerti, memahami dan percaya satu sama lain. Sama halnya dengan hal tersebut, untuk bisa mengembalikan kepercayaan pasangan yang hilang karena kamu telah melakukan kesalahan yang menyakitkan hatinya, tentu akan ada prosesnya.

Semuanya perlu waktu dan proses, apalagi jika sebelumnya pasanganmu tersakiti karena kamu tega mengkhianatinya. Pastinya untuk kembali percaya padamu, gak akan bisa langsung begitu saja. Inilah sebabnya kamu perlu berlatih untuk lebih bersabar lagi, supaya kepercayaan dari pasangan bisa kamu dapatkan kembali.

3. Tunjukkan padanya bahwa kamu benar-benar mampu berubah 

5 Cara Dapatkan Kembali Kepercayaan Pasangan, Jangan Ulangi KesalahanIlustrasi berbicara (pexels.com/Katerina Holmes)

Bukan hanya sekadar janji akan berubah saja, melainkan kamu juga harus memberikan bukti nyata padanya bahwa kamu memang benar-benar mampu berubah dan gak lagi mengulang kesalahan yang sama seperti dulu. Berusahalah untuk mendapatkan kepercayaannya kembali dengan cara menunjukkan padanya bahwa kamu bisa berubah menjadi lebih baik.

Cobalah berubah mulai dari hal-hal yang kecil terlebih dulu. Misalnya, berubah menjadi lebih memahami kondisi pasangan, berusaha memperbaiki sikap yang kurang baik selama ini, belajar lebih terbuka dalam berkomunikasi, dan hal-hal lainnya. Perubahan yang positif ini akan membuat hati pasanganmu bisa ikhlas menerima, serta memaafkan kesalahanmu yang tentunya sangat mengecewakan hatinya.

4. Selalu bersikap dan berkata jujur padanya 

5 Cara Dapatkan Kembali Kepercayaan Pasangan, Jangan Ulangi Kesalahanilustrasi berbicara jujur tentang hal yang dirasa (pexels.com/Anete Lusina)

Ketika tanpa sengaja atau enggak, kamu melakukan kesalahan yang melukai hati pasangan, maka jangan pernah melakukan kebohongan setelahnya. Jika kamu mengecewakannya, lalu kamu berbohong untuk menutupi kesalahanmu darinya, maka itu bukanlah cara yang benar dan juga sangat gak tepat.

Tetaplah berusaha bersikap dan berkata jujur kepada pasanganmu. Jelaskan kepadanya secara terus terang dan tanpa ada sedikit pun kebohongan. Bersikap dan berkata yang jujurlah kepadanya karena jika nantinya dia mengetahui bahwa kamu telah berbohong, maka sulit sekali baginya untuk percaya kembali padamu.

5. Belajarlah menjadi pribadi yang bijaksana

5 Cara Dapatkan Kembali Kepercayaan Pasangan, Jangan Ulangi Kesalahanilustrasi bersikap bijaksana dalam hubungan (pexels.com/cottonbro)

Sikap bijaksana itu gak hanya perlu dilakukan dalam lingkungan pekerjaan, hubungan sosial maupun pertemanan saja, melainkan dalam hubungan asmara pun, kamu perlu memiliki sikap yang bijaksana. Kebijaksanaan mampu meredakan konflik dan pertengkaran sehingga gak akan menimbulkan kesalahpahaman dalam hubungan.

Selalu bijaklah dalam setiap kali menyikapi permasalahan yang terjadi. Jika suatu saat terjadi kesalahpahaman di antara kalian, maka tahan rasa amarahmu dan kecilkan ego, serta kurangi gengsimu. Bersikap bijaklah dalam menyelesaikan sebuah masalah dalam hubungan. Hal ini mampu membuat pasanganmu yakin bahwa kamu memang benar-benar berniat ingin memperbaiki kesalahan yang sudah kamu perbuat.

Kepercayaan adalah aspek penting untuk membangun hubungan cinta yang harmonis dan bahagia. Jagalah kepercayaan yang sudah pasangan kamu berikan dengan sebaik mungkin. Jika sekali kamu berkhianat, maka untuk membuatnya kembali percaya padamu, pasti akan memerlukan waktu dan proses yang gak singkat.

Namun, jika kesalahan sudah terlanjur kamu lakukan dan kini pasangan gak lagi memercayaimu, maka tetaplah tenang dan coba lakukan lima cara di atas. Kepercayaan yang hilang memang bisa kamu dapatkan kembali. Tapi, itu bukan berarti kamu boleh mengulang kesalahan yang sama, sehingga membuat pasanganmu kecewa dan terluka untuk kedua kalinya.

Adelbertha Eva Y Photo Community Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya