TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ingin Lebih Cerdas? Lakukan 5 Kebiasaan Positif Ini

Kamu bisa melatih diri sedini mungkin ya

ilustrasi membaca buku(pexels.com/rodnaeproductions)

Memiliki otak yang sehat dan cerdas akan membuat kehidupan menjadi lebih mudah, terutama dalam hal menuntaskan pekerjaan. Kecerdasan juga sangat diperlukan dalam memecahkan sebuah masalah. 

Apakah otak yang sehat dan cerdas muncul begitu saja tanpa dilatih? Tentu saja semuanya perlu proses ya dan tidak instan. Kamu bisa simak ya di bawah ini beberapa cara atau kebiasaan positif yang akan membuat otak kamu menjadi lebih cerdas:

Baca Juga: 5 Cara Menemukan Pasangan yang Pas, Dia Selalu Ada saat Suka dan Duka 

1. Rajin minum air putih 

ilustrasi minum air putih(pexels.com/ekaterinabolotsova)

Otak merupakan organ tubuh yang juga memerlukan cairan. Karena itu, minum air putih akan membantu otak lebih sehat dan dapat berpikir dengan jernih. Rajin minum air putih tidak hanya menyehatkan ginjal dan memperbaiki metabolisme tubuh, namun juga akan membuat otak tidak kekurangan cairan.

Kekurangan cairan akan menyebabkan konsentrasi menurun bahkan berisiko memperburuk kemampuan otak dalam mengingat dan berpikir cepat. Rajin minum air putih juga dapat mengeluarkan racun dalam tubuh.

2. Rajin membaca buku 

ilustrasi membaca buku(pexels.com/rodnaeproductions)

Membaca buku akan merangsang otak untuk dapat berpikir kritis. Otak akan menerima informasi dan pengetahuan baru yang belum diketahui sebelumnya.

Dengan rajin membaca buku, semua informasi yang terserap akan membuat otak mengolah semua yang telah kita baca dan tentu saja akan memperluas wawasan.

Rajin membaca buku sangat bagus untuk kesehatan otak, meningkatkan kemampuan memori dan mempertajam logika, bahkan bagus untuk kemampuan berpikir cepat dan tepat.

3. Bermain catur

ilustrasi bermain catur(pexels.com/anderapiacquadio)

Permainan catur merupakan suatu olahraga yang melatih otak dan kemampuan dalam berpikir cepat dan tepat. Dalam sebuah permainan catur, membaca strategi lawan dengan trik dan langkah yang tidak bisa dibaca merupakan skill yang harus dimiliki oleh seorang pemain catur terbaik.

Bermain catur membutuhkan ketangkasan berpikir, kemampuan mengingat, dan mampu berpikir jauh ke depan. Bermain catur secara rutin dapat meningkatkan kecerdasan otak dan merangsang kemampuan berpikir bahkan membantu otak lebih sehat dan terhindar dari gangguan yang mengakibatkan berkurangnya kemampuan otak dalam mengingat.

4. Olahraga secara teratur 

ilustrasi berolahraga(pexels.com/mentatdgt)

Berolahraga tidak hanya menyehatkan jasmani, namun akan membantu memperbaiki otak dari kerusakan sel. Berolahraga secara teratur akan membantu otak menciptakan sel baru yang tentu saja akan berdampak baik untuk kecerdasan dan kemampuan kita dalam berpikir.

Tidak perlu melakukan olahraga berat setiap harinya. Kamu cukup melakukan olahraga ringan seperti berjalan kaki kecil setiap pagi bahkan dapat bersepeda setiap pagi atau pada sore harinya.

Verified Writer

febi wahyudi

Seorang pecinta alam dan menyukai dunia menulis serta membaca

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya