5 Tips Merawat Furnitur Putih di Rumah, Tampak Baru Terus

Warna tetap berkilau dan lebih awet

Furnitur rumah tangga berwarna putih membuat suasana ruangan tampak cantik dan elegan. Warna putih juga bisa dipadukan dengan perabot atau hiasan berwarna lainnya agar makin menarik. Di samping itu, putih menjadi warna yang gak akan ketinggalan zaman. Hanya saja, perawatan furnitur warna ini harus diperhatikan dengan baik. Kamu harus rutin membersihkannya agar warna tetap berkilau, tidak kusam, dan bisa tahan lama.

Nah, untuk merawat furnitur rumah berwarna putih, ada beberapa tips di bawah ini yang bisa kamu lakukan. Baca sampai habis ya!

Baca Juga: 5 Tips Memilih Bingkai Foto untuk Dekorasi Rumah

Baca Juga: 5 Tanaman Hias untuk Tepi Jendela di dalam Rumah

1. Membuat jadwal pembersihan secara rutin

5 Tips Merawat Furnitur Putih di Rumah, Tampak Baru TerusIlustrasi membersihkan rumah secara rutin (Unsplash.com/Josue Michel)

Tips pertama yang harus kamu lakukan adalah membuat jadwal untuk membersihkan furnitur berwarna putih secara rutin. Hal ini diperlukan agar debu dan kotoran tidak menempel terlalu lama. Termasuk mengurangi risiko timbulnya jamur atau kerak.

Kamu bisa menjadwalkan seminggu sekali, dua minggu sekali, hingga sebulan sekali. Dengan begitu, kualitas dan warna furnitur tetap terjaga.

2. Menambah cover atau tutup pada furnitur putih

5 Tips Merawat Furnitur Putih di Rumah, Tampak Baru TerusIlustrasi memberikan cover atau selimut pada sofa putih (Unsplash.com/taylor hernandez)

Putih merupakan warna yang terang dan mudah terlihat kusam saat terkena kotoran atau debu. Kamu bisa menambah cover berupa kain atau lapisan plastik untuk melindungi furnitur di rumah.

Selain melindungi dari debu, penutup ini bisa mencegah perubahan warna dan memudahkanmu saat akan membersihkan furnitur tersebut. Kamu bisa mencuci atau mengganti cover secara berkala agar tetap bersih dan terbebas dari kotoran yang menempel.

3. Rajin memeriksa dan segera membersihkan noda yang menempel

5 Tips Merawat Furnitur Putih di Rumah, Tampak Baru TerusIlustrasi langsung membersihkan noda pada furnitur putih (Unsplash.com/Anton)

Furnitur putih rentan terhadap noda sehingga penting banget untuk menghindarinya. Rajin memeriksa kebersihan pada furnitur diperlukan guna mempertahankan warnanya agar tidak cepat kusam. Selain itu, jika ada noda yang menempel, kamu harus segera membersihkannya agar bisa langsung hilang, dan tidak terlalu lama menempel. Jika sudah menempel terlalu lama, akan susah dibersihkan dan bisa langsung meninggalkan membekas.

Saat memilih furnitur warna putih pun harus memastikan bahannya terbuat dari apa. Sehingga kamu bisa mempersiapkan penghilang noda yang cocok dengan furnitur.

4. Memakai lint roller untuk membersihkan sofa atau karpet

5 Tips Merawat Furnitur Putih di Rumah, Tampak Baru TerusIlustrasi menggunakan lint roller untuk membersihkan debu (Pexels.com/cottonbro studio)

Kalau punya sofa atau karpet berwarna putih, kamu bisa menggunakan lint roller untuk membersihkannya. Alat ini berfungsi untuk mengangkat debu halus, rambut, maupun bulu hewan peliharaan yang menempel. Cukup putar lint roller searah permukaan karpet atau sofa, maka akan langsung bebas dari kotoran.

Mudah digunakan dan bisa dipakai kapan saja. Sehingga sofa atau karpet yang berwarna putih tetap bersih dan terhindar dari kotoran.

5. Meletakkan furnitur putih jauh dari sinar Matahari langsung

5 Tips Merawat Furnitur Putih di Rumah, Tampak Baru TerusIlustrasi meletakkan furnitur putih jauh dari sinar matahari (Unsplash.com/Oak + Motion)

Pancaran sinar Matahari bisa membuat warna putih menjadi kekuningan dan kusam. Sehingga kamu perlu meletakkan furnitur putih di area yang tidak terkena Matahari langsung. Jika kamu ingin meletakkan dekat jendela, seperti lemari, meja, atau rak putih, usahakan untuk memasang tirai atau gorden yang tebal guna melindunginya dari sengatan cahaya Matahari. Warna putih pada furniturmu akan tetap terjaga dengan baik dan tidak cepat berubah.

Itulah 5 tips menjaga furnitur berwarna putih agar tetap berkilau dan tahan lama. Kamu bisa rutin melakukannya kapan saja. Selamat mencoba!

Natalia Indah Kartikaningrum Photo Community Writer Natalia Indah Kartikaningrum

Mbak-mbak rambut pendek yang paling suka diajak ngopi atau sunsetan bareng.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya