Tayangannya Ditunggu-tunggu, Ini Enam Fakta Film Sooryavanshi

Dibintangi oleh Katrina Kaif dan Akshay Kumar

Penayangan film Sooryavansi sangat ditunggu-tunggu oleh para pecinta film Bollywood. Tidak hanya di India, tetapi juga di Indonesia. Ketika produksi film ini diumumkan, respons warganet di media sosial sangat tinggi.

Hanya saja pandemik COVID-19 menyebabkan penayangan film ini harus ditunda. Padahal sudah banyak yang penasaran dengan akting para pemain dan jalan cerita yang akan disuguhkan. Simak dulu yuk di bawah ini beberapa fakta tentang film Sooryavansi

1. Dibintangi oleh empat aktor kelas atas Bollywood

Tayangannya Ditunggu-tunggu, Ini Enam Fakta Film Sooryavanshiin.pinterest.com

Salah satu yang menjadi daya tarik dalam film Sooryavanshi ini adalah menghadirkan empat bintang besar yang sering membintangi film box office, yaitu Katrina Kaif, Akshay Kumar, Ajay Devgan, dan Ranveer Singh.

2. Karan Johar sebagai salah satu produser film Sooryavanshi

Tayangannya Ditunggu-tunggu, Ini Enam Fakta Film Sooryavanshidnaindia.com

Karan Johar dalam film Sooryavansi ini bertindak sebagai produser bersama Hiroo Yash Johar, Aruna Bhatia, Apoorva Mehta, dan Rohit Shetty. Tangan dingin Karan Johar banyak melahirkan film-film box office seperti Kabhi Khushi Kabhie Gham, Kabhi Alvida Naa Kehna, hingga Student of the Year.

3. Film sempat ditunda setahun karena pandemik COVID-19

Tayangannya Ditunggu-tunggu, Ini Enam Fakta Film Sooryavanshibollywoodhungama.com

Film ini sebenarnya sudah mulai diproduksi pada Mei 2019 dan rencananya akan dihadirkan mewarnai bioskop pada 24 Maret 2020. Namun karena adanya pandemik, penayangan film ini akhirnya ditunda dan tentunya membuat pecinta film Bollywood harus lebih sabar menunggu.

4. Sooryavanshi menceritakan soal polisi hebat yang memberantas terorisme

Tayangannya Ditunggu-tunggu, Ini Enam Fakta Film Sooryavanshithestatesman.com/entertainment

Sooryavanshi merupakan kelanjutan dari kisah aksi polisi dalam film Singham yang dibintangi Ajay Devgan dan Simmba yang dibintangi Ranveer Singh. Kini, Singham dan Simmba bekerja sama dengan Sooryavansi (diperankan Akshay Kumar) untuk memberantas terorisme.

Gabungan dari tiga polisi super inilah yang menjadi daya tarik dalam film ini. Film Singham tayang tahun 2011, sementara Simmba hadir tahun 2018. Keduanya sama-sama menjadi film box office.

5. Tanggal tayang Sooryavanshi sudah ditetapkan

Tayangannya Ditunggu-tunggu, Ini Enam Fakta Film Sooryavanshibizasialive.com

Setelah setahun menunggu, akhirnya tanggal penayangan Sooryavanshi sudah ditetapkan, yakni pada 30 April 2021. Film ini menjadi yang pertama ditayangkan di bioskop India dan rencana akan dihadirkan di seluruh dunia. 

6. Teasernya sudah ditonton sebanyak 89 juta kali

Tayangannya Ditunggu-tunggu, Ini Enam Fakta Film Sooryavanshiinstagram.com/@ajaydevgn
https://www.youtube.com/embed/u5r77-OQwa8

Munculnya teaser Sooryavanshi disambut antusias oleh pecinta film Bollywood. Sejak diposting pada 2 Maret 2020 lalu, view-nya sudah mencapai 89 juta lebih. Hal itu bisa menandakan bahwa begitu banyak penggemar yang menantikan penayangan film ini.

Nah itu enam fakta mengenai film Sooryavanshi. Siapa saja nih penonton dari Indonesia yang juga menantikan penayangan film ini?

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya