9 Potret Penyanyi Pop Bali Lawas yang Kini Jarang Tampil

Mereka dulu diidolakan para pencinta lagu pop Bali

Penulis: Community Writer, Ari Budiadnyana

Tahun 2002 adalah masa keemasan lagu pop Bali. Para remaja banyak yang megending (Menyanyikan) lagu Pop Bali. Popularitasnya diikuti dengan banyak bermunculan video musik pop Bali, baik dari penyanyi lawas maupun pendatang baru.

Kala itu nama-nama seperti Widi Widiana, Panji Kuning, Mang Cucun, Sri Dianawati, dan lainnya kerap hadir di layar kaca televisi lokal maupun dalam bentuk keping VCD. Kini, beberapa nama-nama penyanyi pop Bali tersebut hampir tidak pernah lagi muncul di dunia hiburan.

Siapa saja ya penyanyi pop Bali yang sudah jarang muncul tersebut? Yuk cek, 9 potret penyanyi pop Bali lawas yang kini jarang muncul.

Baca Juga: 10 Lagu Bali Terbaru yang Rilis Januari 2022

1. Panji Kuning memiliki nama asli Ketut Joniartha. Ia dikenal dengan lagu pop berirama mandarin seperti Pulang Kampung, dan Teruna Lapuk

https://www.youtube.com/embed/nQLMomT_zYQ

2. I Komang Sugita atau Mang Gita adalah penyanyi Pop Bali yang dikenal dengan lagu Kapu-kapu, Kebus Dingin, dan lainnya. Namun pada tahun 2017, ia terpilih menjadi Perbekel Desa Sangketan, Kecamatan Penebel, Kabupaten Tabanan

https://www.youtube.com/embed/6ZuTQ4pC2rM

3. Agustin atau Kadek Agustin mulai naik daun berkat lagu Kecupan Sayang produksi Kaplug Dadi Record, pada tahun 2003. Ia berduet bersama Yan Wikarya kala itu. Terakhir ia merilis lagu Istri Sujati pada 2020

https://www.youtube.com/embed/FMilfA1xTbI

4. Yan Mus memulai karier bermusiknya bersama Aneka Record. Ia meluncurkan lagu-lagu seperti Kena Tilang, Tanpa Jiwa, Mesain, dan lainnya. Pemilik nama lengkap Wayan Mustika ini kemudian hijrah ke Yayasan Crukcuk Kuning dengan single yang sangat hits, Kurenan Titipan

https://www.youtube.com/embed/NT9kivd2XD4

Baca Juga: 6 Band Berbahasa Bali yang Populer di Pulau Dewata

5. Yan Se dikenal dengan lagu Kaori Bajang Jepang, dan Kalain Transmigrasi. Tahun 2020, ia berduet bersama Dek Ulik di lagu Saling Isinin

https://www.youtube.com/embed/rollBhisMoY

6. Eka Jaya sempat vakum dari dunia musik pada tahun 2008, karena memilih menekuni pariwisata. Lagunya yang berjudul Selem-selem Manis duet bersama Ayu Saraswati, pernah booming di tahun 2006. Pada tahun 2019, ia kembali berduet bersama Ayu Saraswati dengan merilis single Astungkara Ada Jalan

https://www.youtube.com/embed/0qsD3tFC1Ls

7. Mang Cucun mengawali karier di dunia musik bersama Intan Dewata Record. Ia dikenal dengan lagu-lagu bernuansa Sunda, seperti Rasa Rindu. Pada tahun 2021, ia duet bersama sesama penyanyi senior, Dek Ulik, dalam lagu Adiri

https://www.youtube.com/embed/55AABo5NZXE

8. Jaya Pangus memiliki nama asli I Ketut Pasek Jaya Saputra. Ia pertama kali muncul dengan lagu Boya Ja Romeo, yang diproduksi oleh Aneka Record. Ia kemudian bergabung bersama Trio Januadi, di bawah rumah produksi Januadi Record

9 Potret Penyanyi Pop Bali Lawas yang Kini Jarang TampilInstagram.com/jaya_pangus

9. Sri Dianawati adalah adik kandung dari penyanyi Pop Bali, Widi Widiana. Walaupun telah merilis lagu Tiang Setia Bli Mendua yang duet bersama Ocha Prastya, namun kiprahnya di dunia musik saat ini masih terbilang jarang

https://www.youtube.com/embed/YYuA1bwbw9Q

Mudah-mudahan para penyanyi Pop Bali lawas ini kembali aktif di dunia hiburan ya. Mereka masih memiliki penggemar yang tidak sedikit di kalangan pencinta musik Pop Bali. Hal ini bisa dilihat dari lagu-lagu cover mereka yang masih memiliki banyak. Ayo bli lan mbok, berkarya lagi!

Baca Juga: Belajar Bahasa Bali Khas Nusa Penida di Lagu Bes Ngirit

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya