Rilis Dinasti Matahari, Navicula Ajak Pahami Kekayaan Nusantara

Navicula juga akan tur selama sebulan penuh lho!

Band asal Bali yang berdiri sejak 1996, Navicula, sejak awal memang lekat dengan isu sosial dan lingkungan. Navicula digawangi oleh Gede Robi di vokal dan gitar, Dadang Pranoto pada gitar, Palel Atmoko di drum, dan Khrishnanda Adipurba pada bass. 

Sejak 25 tahun berkecimpung di industri musik, sampai saat ini mereka konsisten mendukung isu kesejahteraan sosial serta pelestarian lingkungan lewat lagu. Dalam waktu dekat, Navicula berencana melakukan tur selama sebulan penuh merayakan peluncuran single Dinasti Matahari. 

Baca Juga: Rilis Lagu Mulih, Navicula Pertama Kali Bikin Lagu Berbahasa Bali

1. Dinasti Matahari jadi kampanye Navicula untuk renewable Bali energy

Rilis Dinasti Matahari, Navicula Ajak Pahami Kekayaan Nusantarainstagram Navicula

Vokalis band grunge asal Bali, Navicula, I Gede Robi Supriyanto, pada Kamis (16/12/2021) menyampaikan bahwa di bulan Desember 2021 ini Navicula akan melakukan tur promosi single terbaru mereka berjudul Dinasti Matahari. Ini merupakan single dari album ke-11 mereka setelah 25 tahun berkarya. Video untuk single ini masih dalam proses penggarapan, dengan harapan akan rampung 25 Desember 2021 mendatang.

“Single ini bercerita tentang salah satu kampanye Navicula untuk renewable Bali energy. Tapi mengangkat lokal wisdom bahwa kita di Nusantara ini kan sebenarnya hidup di garis khatulistiwa kan,” jelasnya.

Dalam video Dinasti Matahari ini, Navicula mengambil spot di beberapa lokasi, di antaranya di Sangeh, di Jimbaran, di Sumba, dan lainnya. Robi menegaskan bahwa video ini akan mengangkat kebudayaan seluruh Nusantara dari Sabang sampai Merauke.

2. Intip lirik Dinasti Matahari yuk!

Rilis Dinasti Matahari, Navicula Ajak Pahami Kekayaan Nusantarainstagram Navicula

Berikut ini lirik single milik Navicula yang berjudul “Dinasti Matahari”

Padamu suku nusantara
Penguasa khatulistiwa
Dari Sumatra hingga Papua
Pewaris tahta dinasti surya

Kukabarkan kekayaan ini
Kehidupan bagi yang mati
Dari kami oleh kami dan untuk kami
Pewaris sah dinasti matahari

Sudah lama kami dilupakan
Sudah lama dusta dipaksakan
Maka hari ini kukabarkan
Suatu ingatan suatu pencerahan

Ayahku matahari ibuku bumi
Informasi biologis di darah ini
Saudara saudari siapa kami
Pewaris sah dinasti matahari
Pewaris sah dinasti matahari
Pewaris sah dinasti matahari

Paduka kami matahari
Hidup kami matahari
Tiap tahun tiap musim dan tiap hari
Energi kami matahari

3. Tampilkan tarian sakral Barong Brutuk hingga suara Dalang

Rilis Dinasti Matahari, Navicula Ajak Pahami Kekayaan NusantaraInstagram

Dalam video klip single Dinasti Matahari, Navicula menyuguhkan berbagai kebudayaan, termasuk Tarian Klasik Barong Brutuk asal Desa Terunyan dan suara dalang yang diambil dari Mantra Surya Raditya yang telah dimodifikasi.

“Banyak sekali warna merah yang kami pakai di klip ini. Ada banyak kata matahari dalam Surya Raditya. Ya, kami memilih konsep, walaupun jingkrak-jingkrak tapi sebenarnya penuh filosofis gitu lho,” ucapnya.

Melalui single lagu ini, Navicula mengajak masyarakat Indonesia memahami apa yang mereka punya dan bagaimana cara melestarikannya. Menurutnya, saat ini masih banyak masyarakat yang tidak paham kekayaan alam Indonesia sehingga lupa cara menjaga dan merawatnya.

4. Navicula seakan sudah terkunci dalam pesona musik

Rilis Dinasti Matahari, Navicula Ajak Pahami Kekayaan NusantaraInstagram.com/ naviculamusic

Gitaris Navicula, Dadang Pranoto, menyampaikan personel Navicula memiliki visi sejak 25 tahun yang lalu. Mereka memiliki hal-hal yang membuatnya tetap bermusik dalam Navicula hingga saat ini. Dadang menyebutkan hal ini karena kecintaan para personel Navicula terhadap musik, termasuk dirinya sendiri yang merasa jatuh ke dalam pesona musik sendiri.

“Karena jatuh cinta kami terhadap musik sudah semakin lekat, dalam. Terus jadi kayak ditutup gitu lho. Kita nggak bisa lepas gitu dan akhirnya menghasilkan banyak hal dari 25 tahun yang lalu,” jelasnya.

Meskipun diakuinya para personel memiliki alasan yang berbeda bertahan dalam Navicula. Namun dipastikan mereka semua merupakan sosok yang terus berkreasi dalam segala hal. Mereka memiliki ambisi tersendiri dalam menciptakan sebuah karya dan memiliki target yang jelas. Navicula juga terlibat dalam regenerasi band-band baru di Bali.

“Semua karya kami adalah memang karya yang harus kami banggakan. Bahwa ini passion kita yang adi luhung,” tegasnya.

Belum lama ini Navicula juga berkolaborasi dengan Hard Rock untuk mendesain serta merilis Tshirt kolaborasi bersama. Tshirt ini didesain oleh bassis Navicula, Krishnanda Adipurba dan mendapat persetujuan Hard Rock pusat di New York setelah menunggu hampir setengah tahun.

Diketahui bahwa Hard Rock memiliki Tshirt ikonik dan sudah bertahun-tahun melakukan banyak kolaborasi dengan artis legendaris. Sebut saja U2 & The Who, Linkin Park, dan Rihanna.

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya