5 Nilai Kehidupan Film Agak Laen, Setia Kawan Itu Utama!

Awas, ada sedikit spoiler ya guys!

Film komedi Agak Laen telah meraih 7 juta penonton, seperti yang diungkapkan di akun Instagram @pilem.agak.laen. Film ini dibintangi oleh empat sekawan, yaitu Oki (Oki Rengga), Boris (Boris Bokir), Bene (Bene Dion), dan Jegel (Indra Jegel). Agak Laen bercerita tentang empat sekawan yang menjalankan bisnis rumah hantu.

Agak Laen menghadirkan konsep yang berbeda dari film komedi sebelumnya. Film yang diproduseri oleh Ernest Prakasa, dan disutradarai oleh Muhadkly Acho ini juga meramu unsur horor, romantis, thriller, dan komedi. Tak hanya hiburan, film Agak Laen juga beberapa nilai-nilai kehidupan. Seperti apa?

1. Nilai kesetiakawanan yang tinggi

https://www.youtube.com/embed/0YLSPyGA4h0

Film ini memperlihatkan nilai kesetiakawanan antara Oki, Boris, Bene, dan Jegel. Mereka diceritakan telah lama berkawan. Empat sekawan ini kemudian menjalankan bisnis rumah hantu.

Dalam perjalanannya, ada seorang pengunjung yang meninggal di rumah hantu tersebut. Mereka menguburnya di area rumah hantu. Polisi kemudian melakukan pencarian terhadap korban meninggal tersebut dan menangkap Oki, Boris, Bene, beserta Jegel.

Mereka menunjukkan rasa kesetiakawanan saat polisi akan melakukan penangkapan. Oki menyuruh teman-temannya untuk pergi. Namun sebagai seorang teman, Boris, Bene, dan Jegel memutuskan untuk bersama-sama bertanggung jawab atas atas perbuatan mereka. Empat sekawan ini bersama-sama menjalankan hukuman penjara selama dua tahun. Saat keluar dari penjara, mereka berencana kembali menjalankan bisnisnya lagi.

2. Cinta seorang ibu untuk anaknya meskipun melakukan kesalahan

5 Nilai Kehidupan Film Agak Laen, Setia Kawan Itu Utama!Ibu dari Boris. (Instagram.com/pilem.agak.laen)

Film Agak Laen mengajarkan cinta yang tulus seorang ibu pada anaknya. Hal ini ditunjukkan oleh ibu dari Boris dan Oki. Saat sedang berdua dengan ibunya yang sakit, Oki meminta maaf kalau dirinya pernah menjadi seorang narapidana. Oki juga menganggap hal inilah yang menyebabkan ibunya jatuh sakit.

Sang ibu mengatakan, bahwa Oki masuk penjara bukan karena jahat, melainkan karena kebodohannya. Sang ibu juga berkata, bahwa ini adalah kesalahan ibunya yang tidak bisa mendidik Oki dengan baik.

Adegan lainnya adalah saat ibu Boris menjemput Boris yang baru saja keluar dari penjara. Dalam film ini, ibu Boris diceritakan menginginkan anaknya untuk menjadi tentara. Karena belum berhasil menjadi tentara, Boris memilih membohongi sang ibu kalau dirinya telah menjadi tentara. Hal itu dilakukan agar ibunya merasa bangga terhadap Boris.

Boris memohon maaf telah mengecewakan ibunya, ketika dijemput dari penjara. Tanpa diduga, ibunya masih tetap cinta dan sayang kepada anaknya. Ia mengatakan bahwa ia telah mengikhlaskan kejadian yang telah menimpa Boris dan teman-temannya. Ia juga mengambilkan Boris formulir untuk mendaftar menjadi Satpol PP.

Dari dua kejadian itu memperlihatkan betapa besarnya rasa kasih sayang seorang ibu kepada anak-anaknya, meskipun telah melakukan kesalahan atau hal yang kurang baik.

3. Patuhi peraturan meskipun itu wahana permainan

5 Nilai Kehidupan Film Agak Laen, Setia Kawan Itu Utama!Basuki yang diperankan oleh Arif Didu. (Instagram.com/pilem.agak.laen)

Tanpa disadari, film Agak Laen mengajarkan penontonnya untuk selalu mematuhi peraturan. Khususnya, saat mengunjungi sebuah wahana hiburan yang ekstrem. Wahana rumah hantu, misalnya.

Pengelola harus punya aturan orang yang dos and don'ts masuk ke wahana ini. Beberapa orang yang dilarang masuk adalah ibu hamil dan orang dengan kelainan jantung (sakit jantung). Dalam film ini, Basuki (Arif Didu), seorang politisi dipaksa untuk masuk ke rumah hantu oleh perempuan selingkuhannya yang bernama Intan (Indah Permatasari). Hal ini bertujuan agar mereka tidak ketangkap basah oleh istri Basuki, yang datang ke arena pasar malam.

Dalam film ini, Basuki diceritakan memiliki gangguan jantung. Ia juga sudah mengungkapkan kepada Intan, kalau dirinya punya gangguan jantung. Namun, ia tetap disuruh untuk masuk ke dalam wahana tersebut. Basuki meninggal di area rumah hantu, karena terkena serangan jantung akibat ketakutan.

Saat kamu berencana mengunjungi wahana-wahana ekstrem, pastikan kamu mengetahui aturan-aturan yang berlaku di wahana tersebut.

4. Kreatif agar bisnis bisa berkembang dan maju

https://www.youtube.com/embed/EWkyuAO3rV4

Bagi seorang pebisnis, wajib memiliki kreativitas agar bisa berkembang dan maju. Hal ini disampaikan dalam film Agak Laen. Sebelum Oki bergabung, bisnis rumah hantu yang dijalankan oleh Bene, Boris, dan Jegel mengalami kemunduran, bahkan berada di jurang kebangkrutan.

Mereka bertiga tidak melakukan invoasi. Setelah bergabung, Oki mengajak teman-temannya untuk berinovasi dengan mengubah desain rumah hantu, dan penampilan hantunya. Wahana rumah hantu yang mereka kelola kemudian jauh lebih menyeramkan.

5. Kesetiaan cinta pasangan

5 Nilai Kehidupan Film Agak Laen, Setia Kawan Itu Utama!Naomi yang diperankan oleh Anggi Marito. (Instagram.com/pilem.agak.laen)

Suasana romantisme juga hadir di film ini. Kisah cinta antara Bene dan Naomi (Anggi Marito) memperlihatkan sebuah kesetiaan. Bene berusaha keras untuk mewujudkan syarat yang diberikan oleh ayah Naom,i agar bisa menyunting pujaan hatinya tersebut. Walaupun tidak memiliki dana yang cukup, ia tetap berusaha untuk bisa meminang Naomi.

Bene tidak rela Naomi harus menikah dengan pria pilihan ayahnya. Ia kemudian bisa memenuhi syarat dari ayah Naomi, karena bisnis rumah hantunya sedang ramai pengunjung. Namun, ia harus mendekam di penjara bersama Boris, Jegel, dan Oki.

Pada bagian akhir film, memperlihatkan kesetiaan cinta Naomi dan Bene. Awalnya Bene mengira Naomi telah memilih dengan pria pilihan ayahnya tersebut. Namun, Naomi masih setia menunggu Bene mempersunting dirinya.

Tentunya, nilai-nilai kehidupan di atas akan lebih mudah dicerna saat menonton film Agak Laen. Kira-kira, ada yang lainnya lagi gak ya? Kalau ada, tulis di kolom komentar ya, guys!

Ari Budiadnyana Photo Community Writer Ari Budiadnyana

Menyenangi hal-hal baru. Menulis salah satu hobi sejak jaman blog. Menulis apa saja yang ada di hati.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya