TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bakwan dari Mi dan Tahu yang Menggoda Selera

Tekstur renyahnya bikin nagih, lho!

bakwan mi tahu (instagram.com/timboel_bali)

Membuat bakwan dari sayur mungkin sudah tak asing lagi. Bagaimana dengan bakwan yang berbahan dasar mi dan tahu? Jawabannya, tentu sama-sama enak. Apalagi, bakwan yang satu ini sudah pasti renyah tanpa memerlukan bahan lain seperti tepung beras.

Proses pembuatannya pun cukup mudah. Cocok dijadikan camilan nongkrong bersama keluarga, kerabat, atau klien pekerjaan. Penasaran bagaimana proses pembuatannya? Simak penjelasan di bawah ini hingga selesai, ya!

Baca Juga: 15 Resep Ayam Goreng yang Gak Biasa, Makin Disayang Mertua

Baca Juga: Resep Ayam Panggang Masala ala India, Kaya akan Rempah

1. Siapkan bahan yang diperlukan

ilustrasi bahan yang diperlukan (pexels.com/Alena Shekhovtcova)

Sebelum mulai memasak, pastikan dulu bahan yang diperlukan sudah lengkap, ya!

Bahan:

  • 1 bungkus mi instan
  • 4 buah tahu
  • 1 buah wortel
  • 5 buah cabai rawit
  • 2 batang daun bawang
  • 4 buah sosis
  • 2 sendok makan munjung terigu
  • Garam secukupnya
  • Penyedap rasa sesuai selera.

2. Rebuslah mi instan terlebih dahulu

ilustrasi merebus bahan (pexels.com/cottonbro)

Masaklah air dalam panci rebusan hingga mendidih. Setelah mendidih, masukkan mi dan rebuslah selama 3 menit.

Sambil menunggu, irislah cabai rawit dan daun bawang sesuai selera. Sementara sosis, iris tipis menjadi potongan dadu kecil. Baru, angkat dan tiriskan mi yang sudah direbus hingga lunak.

3. Saatnya membuat adonan bakwan, nih!

ilustrasi mencetak adonan (pexels.com/Vaibhav Jadhav)

Kupaslah kulit wortel hingga bersih. Lalu, iris tipis menjadi beberapa bagian sesuai selera. Bila perlu, gunakan parutan agar lebih mudah. Tak lupa, hancurkan tahu menggunakan garfu hingga lembut.

Campurkan bahan-bahan tersebut bersama terigu dan sisa bahan lainnya temasuk bumbu bawaan yang ada dalam mi instan. Aduk-aduk hingga tercampur rata. Jangan lupa koreksi rasanya, ya!

4. Goreng adonan bakwan hingga kuning keemasan

ilustrasi menggoreng (pexels.com/Elly Fairytale)

Panaskan minyak goreng dalam wajan. Jika minyak sudah panas, masukkan adonan dan langsung dicetak menggunakan sendok sesuai selera.

Masaklah dengan api sedang hingga warnanya berubah menjadi kuning keemasan dan tekstur mi berubah menjadi kering. Bolak-balik adonan agar matangnya merata, ya!

Verified Writer

Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa//Follow me on instagram : lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya