Desa Wisata Penglipuran (dok.pribadi/Natalia Indah)
Desa Wisata Penglipuran merupakan destinasi wisata favorit wisatawan di Kabupaten Bangli dan pernah dinobatkan sebagai desa terbersih di dunia versi UNESCO. Desa ini berhasil memadukan pariwisata dengan tradisi lokal tanpa kehilangan identitasnya.
Desa Wisata Penglipuran menawarkan paket untuk wisatawan mulai 1 Januari 2026. Ketentuan untuk paket ini adalah biaya masuk tidak lagi dikenakan secara terpisah, wisatawan wajib membeli paket kunjungan. Paket ini dapat dibeli langsung di loket resmi. Berikut daftar paket yang terbaru:
Paket Pelipur Lara 1
WNA Dewasa: Rp50.000 per orang
WNA Anak-anak (di atas 5 tahun): Rp30.000 per orang
WNI Dewasa: Rp25.000 per orang
WNI Anak-anak (di atas 5 tahun): Rp15.000 per orang
Paket ini termasuk kunjungan ke jalan utama desa (main street), rumah warga (resident house), dan hutan bambu (bamboo forest).
Paket Pelipur Lara 2
WNA Dewasa: Rp125.000 per orang
WNA Anak-anak (di atas 5 tahun): Rp100.000 per orang
WNI Dewasa: Rp75.000 per orang
WNI Anak-anak (di atas 5 tahun): Rp50.000 per orang
Paket ini termasuk kunjungan ke jalan utama desa (main street), rumah warga (resident house), hutan bambu (bamboo forest), dan pemandu lokal (local guide).
Retribusi Parkir
Bus: Rp10.000/unit
Mikrobus, Sedan, Jeep: Rp5.000/unit
Sepeda Motor: Rp2.000/unit
Nah, itulah lima tiket masuk wisata Bali yang naik pada 2026. Semuanya bisa kamu kunjungi untuk menghabiskan waktu liburan di Pulau Dewata. Segera rencanakan liburan ke tempat-tempat cantik di atas, yuk!