Ubud di Kabupaten Gianyar menjadi destinasi liburan favorit banyak orang. Selain menawarkan pemandangan alam dan ketenangan, Ubud juga punya banyak kuliner lezat yang menggoda seperti sajian pork ribs.
Menu ini berupa iga babi yang dipanggang, atau dibakar dengan bumbu khas atau saus barbekyu yang manis dan gurih. Kemudian, disajikan bersama menu pendamping seperti kentang goreng, sayuran, atau nasi. Berikut lima rekomendasi tempat makan pork ribs di Ubud yang bisa kamu coba. Yuk, simak daftarnya di bawah ini!