5 Tips Aman Main Waterbom Bali, biar Liburanmu Menyenangkan

Coba praktikkan ini biar semakin puas bermain air

Waterbom Bali dinilai sebagai wahana permainan air terbaik di Indonesia maupun dunia. Banyak wisatawan domestik maupun mancanegara mengunjungi tempat ini. Berada di Jalan Kartika Plaza Tuban, Kuta, Kabupaten Badung, Waterbom Bali menawarkan beragam wahana air yang bisa kamu mainkan bersama keluarga maupun teman-teman terdekat.

Agar liburanmu di Waterbom Bali tetap aman dan nyaman, berikut tips yang bisa kamu lakukan.

1. Memakai pakaian yang tepat dan nyaman

5 Tips Aman Main Waterbom Bali, biar Liburanmu MenyenangkanSeru-seruan di Waterbom Bali (www.waterbom-bali.com)

Saat berkunjung ke Waterbom Bali, kamu harus mempersiapkan jenis pakaian yang tepat. Sarannya adalah pakaian renang yang mempunyai tekstur lembut san ringan. Kamu bisa menggunakan pakaian renang yang terbuat dari bahan lycra atau nilon.

Kemudian, jangan memakai pakaian renang yang ada risletingnya, karena berpotensi merusak papan seluncur dan kulit. Hindari juga memakai kaus karena bisa menghambat pergerakanmu delama di dalam air.

2. Makan dulu sebelum mulai bermain

5 Tips Aman Main Waterbom Bali, biar Liburanmu MenyenangkanMakan dulu sebelum mulai bermain (Unsplash.com/Alex Haney)

Agar kegiatan liburanmu di Waterbom Bali puas dan menyenangkan, kamu harus isi tenaga dulu dengan makan secukupnya. Tempat ini mempunyai luas sekitar 3,8 hektare dengan berbagai macam wahana seru yang bisa kamu nikmati. Makanya kamu membutuhkan tenaga agar bisa bermain sepuasnya.

Namun, jangan sampai kamu makan berlebihan karena bisa mengganggu pergerakan. Selain itu, kamu juga bisa muntah selama bermain di wahana yang berkelok-kelok.

3. Datanglah pagi hari

5 Tips Aman Main Waterbom Bali, biar Liburanmu MenyenangkanSuasana di Waterbom Bali (www.waterbom-bali.com)

Waterbom Bali buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 18.00 WIta. Agar pengalaman bermainmu bisa sangat puas dan mencoba semua wahana permainan, kamu bisa datang pada pagi hari.

Selain itu, pagi hari juga belum banyak orang yang berdatangan. Sehingga kamu tidak perlu antre untuk mencoba wahana-wahana yang populer.

4. Bawa perlengkapan yang dibutuhkan

5 Tips Aman Main Waterbom Bali, biar Liburanmu MenyenangkanJangan lupa bawa kacamata renang agar mata tak pedih (Unsplash.com/Nik)

Selain pakaian berenang, kamu juga harus membawa perlengkapan lain yang dibutuhkan. Seperti handuk, peralatan mandi, dan baju ganti. Kamu juga bisa membawa kacamata renang dan penutup kepala yang bisa kamu gunakan selama bermain wahana.

Karena letaknya outdoor dan matahari Bali seringkali sangat panas di siang hari, kamu bisa memakai tabir surya terlebih dahulu. Sehingga kulitmu tidak akan terasa terbakar setelah bermain di Waterbom Bali.

5. Menyimpan barang berharga di loker

5 Tips Aman Main Waterbom Bali, biar Liburanmu MenyenangkanIlustrasi loker penyimpanan (Unsplash.com/Waldemar)

Berkunjung ke Waterbom Bali alangkah baiknya tidak membawa barang-barang berharga berlebihan. Sesampainya di Waterbom pun jangan menyimpan barang berharga di kendaraan, karena rawan hilang.

Kamu bisa menyewa loker yang sudah tersedia di Waterbom Bali. Tersedia regular locker dengan harga sewa Rp35.000, dan family locker yang lebih besar untuk barang-barangmu bersama keluarga dengan harga sewa Rp45.000.

Siap seru-seruan di Waterbom Bali?

Natalia Indah Kartikaningrum Photo Community Writer Natalia Indah Kartikaningrum

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya